ASN Kemenag Sulsel saat ikut uji kompetensi. (Foto: Kemenag Sulsel).

1196 ASN Kemenag Sulsel Ikut Uji Kompetensi Setelah 3 Tahun, Ini Tujuannya

Publish by Redaksi on 20 December 2023

NEWS, IDenesia.id - Seribuan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Sulawesi Selatan mengikuti uji kompetensi, serentak Rabu, 20 Desember 2023. Menurut Kepala Bagian Tata Usaha Kemenag Sulsel, Ali Yafid, uji kompetensi ini diselenggarakan dalam rangka menyusun profil kompetensi PNS. 

Ini diperlukan instansi untuk pemetaan atau mutasi, promosi, rotasi jabatan, serta kebutuhan lainnya. Selain itu, uji kompetensi adalah suatu proses membandingkan kompetensi yang dimiliki oleh individu dengan kompetensi jabatan yang dipersyaratkan dengan menggunakan alat ukur tertentu. 

“Dimana yang diukur itu adalah kompetensi manajerial dan sosio kultural serta kompetensi teknis sesuai dengan standar kompetensi,” jelas Ali Yafid dilansir IDenesia dari laman resmi Kemenag Sulsel, Rabu sore. 

Untuk Kemenag Sulsel sendiri, uji kompetensi jabatan ASN diikuti 1196 peserta yang terbagi di 25 titik lokasi. Sementara untuk lokasi lingkup Kanwil yang dilaksanakan di Aula Kanwil diikuti 70 orang peserta. Kegiatan yang sama juga dilaksanakan di 579 titik lokasi, 108 satuan kerja dengan total peserta sebanyak 22595 orang ASN jajaran Kemenag RI melalui metode Computer Assisted Test (CAT).

Lebih lanjut kata Ali Yafid, uji kompetensi ini diikuti oleh ASN pejabat pelaksana jajaran Kemenag dalam 3 tahun terakhir belum mengikuti uji kompetensi. “Berharap agar hasil uji kompetensi jabatan pelaksana ini nantinya dapat sesuai dengan harapan dan melahirkan ASN yang lebih berkompeten dan layak promosi ke depan,” harapnya menyudahi.

 

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross