Ilustrasi. United Nations Menetapkan Tanggal 4 Februari Adalah Hari Persaudaraan Internasional.

4 Februari Adalah Hari Persaudaraan Internasional

Publish by Redaksi on 4 February 2023

NEWS, IDenesia.id - Organisasi Dunia United Nations (UN) mengajak masyarakat dunia untuk mengasihi sesama. Sehingga pada tanggal 4 Februari UN menetapkan adalah Hari Persaudaraan Internasional.

Dipilihnya 4 Februari sebagai Hari Persaudaraan Internasional karena berangkat dari keprihatinan PBB terhadap ujaran kebencian terhadap agama, suku dan lainnya. Hal ini justru merusak semangat toleransi terhadap ragam perbedaan.

Mengutip laman United Nations, ditetapkannya 4 Februari adalah Hari Persaudaraan Internasional berangkat dari diskriminasi yang mendalam. Tindakan intoleransi berupa kejahatan dan kebencian terus dilakukan kepada orang yang punya agama, kepercayaan, etnis, ataupun jenis kelamin yang berbeda.

Dipilihnya 4 Februari adalah Hari Persaudaraan Internasional menggambarkan tindakan keji terhadap hak asasi manusia dan nilai-nilai PBB. Padahal, keragaman budaya dan kebebasan berkeyakinan merupakan bagian dari 'permadani yang kaya' kemanusiaan.

Karena 4 Februari adalah Hari Persaudaraan Internasional, PBB mengajak masyarakat dunia berkomitmen untuk berbuat baik sekaligus mempromosikan toleransi. Dengan demikian, pemahaman terhadap dialog budaya, etnis hingga agama dapat diterima semua orang.

Ditetapkannya 4 Februari adalah Hari Persaudaraan Internasional merupakan hasil dari resolusi Majelis Umum PBB yang diadopsi pada bulan Desember. Diangkatnya peristiwa ini juga melibatkan Mesir dan Uni Emirat Arab (UEA).

Sekretaris Jenderal PBB mengapresiasi pihak yang mendukung resolusi tersebut. Karena 4 Februari adalah Hari Persaudaraan Internasional, dalam peringatannya PBB juga menggandeng Kepala Gereja Katolik Paus Fransiskus dan Imam Besar Al-Azhar sekaligus sarjana Islam Mesir Sheikh Ahmed Al-Tayeb. Mereka tak henti mengangkat topik 'manusia persaudaraan untuk perdamaian dunia' yang disiarkan kepada seluruh masyarakat dunia.

"Saya berterima kasih kepada kedua pemimpin agama karena menggunakan suara mereka untuk mempromosikan dialog antaragama, saling menghormati dan pengertian di seluruh spektrum agama. Di masa-masa sulit ini, kami membutuhkan semangat ini lebih dari sebelumnya," ucap sekretaris jenderal PBB sebagaimana dikutip dari laman resminya.

Masih mengutip laman United Nations, sejalan dengan 4 Februari adalah Hari Persaudaraan Internasional, PBB mengajak masyarakat dunia untuk mempromosikan perdamaian, cinta dan persaudaraan. Hal ini menjadi pesan penting yang secara konsisten terus dibawakan oleh tokoh agama.

PBB pun punya maksud dan tujuan tersendiri. Dipilihnya 4 Februari adalah Hari Persaudaraan Internasional bertujuan untuk meningkatkan hubungan lintas budaya.

"Hari Persaudaraan Internasional sekarang ini lebih dibutuhkan dari sebelumnya. Hal ini mengingat fragmentasi yang menyedihkan dari dunia kita saat ini. Kami tidak hanya menghadapi konsekuensi pandemi, tetapi juga virus menular kebencian, diskriminasi dan rasisme," ucap Perwakilan Tinggi untuk Aliansi Peradaban PBB Miguel Ngel Moratinos.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross