4th ASEAN Architects Congress Hari Ini Digelar di Makassar, Ini Kata Danny Pomanto

Publish by Redaksi on 27 July 2023

NEWS, IDenesia.id - 4th ASEAN Architects Congress atau Kongres Arsitek ASEAN ke-4 hari ini secara resmi digelar di Makassar, Kamis, 27 Juli 2023.

Selain dihadiri ratusan arsitek dari pelbagai negara, turut hadir dalam acara yang digelar di Ebony Hall, Gammara Hotel tersebut yakni Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Dewan Arsitek Indonesia Bambang Eryudhawan, Indonesia Monitoring Committee I Ketut Rana Wiarcha serta Ketua Umum Ikatan Arsitek Indonesia Georgius Budi Yulianto.

Kepada para wartawan yang mencegatnya saat akan memasuki lokasi seremoni pembukaan kongres, Walikota Makassar, Ir. H. Mohammad Ramdhan Pomanto mengungkapkan bahwa merupakan kebanggaan bagi Kota Makassar bisa menjadi tuan rumah kegiatan bertaraf internasional tersebut. 

Kongres Arsitek ASEAN ke-4 ini jelasnya untuk mendorong pertukaran intelektual, diskusi tentang masing-masing negara khususnya dalam hal tantangan praktik arsitektur lintas batas, mendorong dan memfasilitasi para arsitek di negara-negara anggota ASEAN untuk melakukan praktik lintas batas secara etis, legal, dan profesional.

Kongres ini rencananya akan berlangsung hingga tanggal 29 Juli mendatang. Dari agenda kegiatan yang dihimpun IDenesia, akan ada serangkaian acara menarik, seperti Kongres Arsitek ASEAN itu sendiri, Konferensi Internasional, Pameran Arsitek Muda Sulawesi, Architecture Trip, Pelayaran Phinisi, dan Pengembangan Profesional Berkelanjutan (CPD) bagi para arsitek sebagai kesempatan untuk mempertahankan dan mengembangkan kemampuan dan pengetahuan profesional mereka.

Saat informasi ini kami sebarkan pada pukul 10.30 Wita, acara pembukaan masih sementara berlangsung.

 

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross