Pjs Bupati Luwu Timur, Jayadi Nas (Foto: Web Pemkab Lutim).

Pjs Lutim Jayadi Nas Pastikan Gaji Pegawai Cair Setiap Tanggal 1 Meski Libur

Publish by IDenesia on 26 September 2024

NEWS, IDenesia.id - Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Luwu Timur (Lutim), Jayadi Nas, menekankan pentingnya ketepatan pembayaran gaji pegawai setiap awal bulan. Jayadi menginstruksikan agar gaji pegawai tetap cair pada tanggal 1, baik itu hari kerja maupun hari libur.

Hal ini disampaikan Jayadi saat memimpin apel pagi di halaman Kantor Bapenda Luwu Timur, Sulawesi Selatan (Sulsel) Kamis, 26 September 2024.

"Pembayaran gaji harus dipastikan cair setiap tanggal 1. Bagi pegawai non-ASN, paling lambat pada tanggal 5," ujar Jayadi dikutip dari laman resmi Pemkab Lutim, Kamis, 26 September 2024.

Jayadi juga meminta Sekretaris Daerah (Sekda) dan pihak terkait untuk memperhatikan ketepatan pencairan tunjangan penghasilan pegawai (TPP), yang juga harus diselesaikan paling lambat tanggal 5 setiap bulannya.

“Jadi yang mengurusi hal ini untuk difokuskan dari sekarang dan jika memungkinkan non ASN juga harus paling lambat di tanggal 5,” tegasnya.

Selain masalah gaji, Jayadi menginstruksikan adanya penambahan frekuensi absensi harian bagi seluruh pegawai di Kabupaten Luwu Timur.

Mulai ke depan, pegawai akan diharuskan melakukan absensi sebanyak tiga kali sehari, yakni pada pukul 08.00, 13.00, dan 16.00 WITA.

"Jadi, mulai sekarang, pegawai akan absen tiga kali sehari. Karena tidak boleh satu detik pun masyarakat tidak mendapatkan pelayanan," tegas Jayadi.

Dia menambahkan, tugas utamanya selama menjabat adalah memastikan pelayanan publik tetap berjalan baik selama Bupati definitif cuti.

"Kami akan memastikan pelayanan tetap berjalan. Pemerintah harus hadir di tengah masyarakat, terutama ketika ada yang membutuhkan layanan. Kita tidak boleh absen dari tanggung jawab ini," jelas Jayadi.

Dia harapan agar seluruh pegawai dapat menciptakan pelayanan yang efektif dan dapat dipercaya masyarakat, guna membangun pemerintahan yang benar-benar dipercaya oleh rakyat.

"Saya ingin kita semua menciptakan pelayanan yang dapat diandalkan dan dipercaya oleh masyarakat. Ini sangat penting untuk mewujudkan pemerintahan yang mendapatkan kepercayaan publik," pungkasnya.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross