Alejandro Garnacho berlatih bersama rekan setimnya di MU (Foto: manutd)

Prediksi Aston Villa vs MU dan Alaves vs Barcelona Malam Ini

Publish by Redaksi on 6 October 2024

NEWS, IDenesia.id—Liga domestik Eropa masih berlanjut akhir pekan ini. Sejumlah laga menarik bisa disaksikan sebelum memasuki jeda internasional pekan depan.

Di Premier League Inggris, ada duel Aston Villa versus Manchester United yang mungkin paling dinanti. Sementara di La Liga, duel Alaves melawan Barcelona yang mencoba menjauh dari kejaran Real Madrid menjadi sajian yang paling disorot.

Berikut ulasan dan prediksi kedua laga tersebut sebagaimana dilansir IDenesia dari Sports Mole, Minggu, 6 Oktober 2024:

Aston Villa vs Manchester United

Ini adalah waktu yang menentukan bagi manajer Manchester United Erik ten Hag, yang berada di bawah tekanan besar. Hasil melawan Aston Villa di Villa Park, Minggu, pukul 21.00 malam nanti bisa jadi vonis bagi Ten Hag.

Setan Merah menyia-nyiakan keunggulan dua gol sebelum mendapat satu poin di akhir pertandingan dalam hasil imbang 3-3 melawan Porto di Liga Europa, tengah pekan lalu. Sebelum itu, mereka dihajar Tottenham Hotspur di Old Trafford pada pekan ke-6 Premier League. Rentetan hasil buruk itu membuat Ten Hag terancam dipecat jika kalah malam nanti.

Dengan tim asuhan Unai Emery sedang on fire setelah mengalahkan Bayern Munchen ini di Liga Champions, laga nanti akan jadi ujian maha sulit bagi Ten Hag dan pasukannya.

Untungnya, kapten United Bruno Fernandes yang mendapat dua kartu merah di dua laga terakhir termasuk saat melawan Spurs bisa bermain di laga ini. Kartu merahnya melawan Spurs dianulir sehingga ia bisa memimpin rekan setimnya di Villa Park.

Tapi Luke Shaw (betis), Tyrell Malacia (lutut), dan Leny Yoro (kaki) semuanya masih absen. Mason Mount juga perlu dinilai setelah mengalami benturan  kepala melawan Spurs.

Kobbie Mainoo juga dipaksa keluar lapangan dalam kekalahan 3-0 itu dan absen di Portugal. Namun, ia sudah ikut serta dalam latihan awal minggu ini dan bisa kembali bermain di Villa Park meski mungkin dari bangku cadangan.

Marcus Rashford bisa dibilang menghasilkan salah satu dari 45 menit terbaiknya musim ini di Porto sebelum ditarik keluar pada babak pertama, yang dikonfirmasi Ten Hag untuk keperluan rotasi. Makanya, dia dan Alejandro Garnacho sekarang bisa memulai di sisi sayap.

Sementara itu, Aston Villa mungkin tanpa Jacob Ramsey dan Amadou Onana yang ditarik keluar saat menghadapi Bayern Munchen. Selain itu, Leon Bailey yang menggantikan Ramsey juga meragukan. Dengan begitu, John Duran dengan Ollie Watkins mungkin akan berduet di lini depan tuan rumah.

Tyrone Mings (lutut), Boubacar Kamara (lutut) dan John McGinn (paha) sementara itu masih belum bisa dimainkan Emery.

Prediksi susunan pemain

Aston Villa (4-4-2): Martinez; Konsa, Carlos, Torres, Digne; Rogers, Barkley, Tielemans, Philogene; Duran, Watkins

Manchester United (4-2-3-1): Onana; Mazraoui, De Ligt, Maguire, Dalot; Eriksen, Ugarte; Garnacho, Fernandes, Rashford; Hojlund

Prediksi Skor: 2-1

Alaves vs Barcelona

Sementara itu, Barcelona akan berusaha bangkit dari kekalahan pertama mereka di La Liga musim ini saat mereka bertandang ke Stadion Mendizorrotza pada Minggu pukul 22:15 Wita, malam nanti untuk menghadapi Alaves.

Barca dikalahkan 4-2 oleh Osasuna akhir pekan lalu, tetapi mereka tetap berada di puncak klasemen. Dengan poin 21 dari delapan pertandingan La Liga, mereka unggul selisih gol atas Real Madrid.  Sementara Alaves turun ke posisi ke-11.

Alaves masih diragukan bisa menurunkan Hugo Novoa, tetapi tim tuan rumah dalam kondisi yang sangat baik, jadi pelatih Luis Garcia bisa menyusun kekuatan terbaiknya.

Ada kemungkinan ia mempertahankan tim yang bermain melawan Getafe terakhir kali, dengan Toni Martinez kemungkinan akan bermain sebagai ujung tombak. Sementara Joan Jordan akan tetap bermain di lini tengah.

Carlos Vicente mencetak dua gol dalam tujuh penampilan di La Liga musim ini, dan pemain berusia 25 tahun itu diharapkan akan bermain di area sayap, sementara Antonio Sivera akan kembali bermain di bawah mistar gawang.

Sedangkan untuk Barcelona, ​​Marc-Andre ter Stegen, Fermin Lopez, Dani Olmo, Marc Bernal, Andreas Christensen, Ronald Araujo, dan Gavi semuanya absen karena cedera.

Inigo Martinez telah menyatakan dirinya fit setelah cedera, dan Eric Garcia, yang diskors saat melawan Young Boys di Liga Champions, juga akan kembali ke skuat.

Garcia yang kembali akan menggeser  Ferran Torres mungkin menjadi satu-satunya perubahan pada tim yang bermain terakhir kali, dengan Inaki Pena akan tetap berada di bawah mistar gawang. Kiper baru,  Wojciech Szczesny tampaknya memiliki sedikit peluang untuk masuk dalam skuat karena baru berlatih dengan tim utama setelah didatangkan untuk mengisi tempat Stegen.

Frenkie de Jong kembali dari cedera pergelangan kaki jangka panjang dan sudah bermain saat Barca menang 5-0 atas Young Boys di Liga Champions. Jadi, pemain Belanda itu bisa kembali tampil sebagai pemain pengganti akhir pekan ini.

Prediksi Susunan Pemain

Alaves (4-5-1): Sivera; Tenaglia, Abqar, Sedlar, Diarra; Jordan, Benavidez; Vicente, Stoichkov, Martin; T Martinez

Barcelona (4-3-3): Pena; Kounde, Cubarsi, I Martinez, Balde; Casado, E Garcia, Pedri; Yamal, Lewandowski, Raphinha

Prediksi Skor: 1-2

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross