Susunan pemain Timnas Indonesia (Foto: Web PSSI).

Head To Head China vs Indonesia: Garuda Senior 2 Kali Menang

Publish by IDenesia on 14 October 2024

NEWS, IDenesia.id - Timnas Indonesia akan melakoni laga tandang kontra China di matchday keempat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Dari sejarah pertemuan kedua tim, Garuda Senior pernah dua kali mengalahkan China.

Duel antara China vs Indonesia akan berlangsung di Qingdao Youth Football Stadium pada Selasa, 15 Oktober 2024. Kick-off dimulai pada pukul 20.00 WITA.

Dirangkum IDenesia dari transfermarkt, 14 Oktober 2024, Indonesia dan China sudah bertemu sebanyak 10 kali di semua ajang sejak tahun 1956. Dari jumlah tersebut, China berhasil meraih 6 kemenangan, 2 kali imbang, dan 2 laga lainnya dimenangkan Indonesia.

Sementara dalam urusan gol, China lebih dominan ketimbang Timnas Indonesia. Bukan tanpa alasan, China tercatat sudah menjebol gawang Indonesia sebanyak 21 kali, sedangkan Indonesia baru 10 kali.

Meski begitu, Timnas Indonesia sedang berada dalam performa terbaiknya usai menempati posisi kelima Grup C dengan poin 3. Jumlah tersebut diperoleh setelah menahan imbang Arab Saudi, Australia dan Bahrain.

Sementara China sedang tidak baik-baik saja karena berada di peringkat terakhir grup C dengan 0 poin. Tepat di bawah Indonesia setelah China menelan kekalahan melawan Jepang, Saudi Arabia dan Australia.

Dengan performa China yang sedang tidak optimal, Indonesia perlu memanfaatkan momentum ini untuk mencuri poin.

Akan tetapi, mengambil kemenangan dari Tim Negeri Tirai Bambu bukanlah hal yang mudah.  Salah satu faktornya adalah perbedaan peringkat FIFA antara kedua negara. Garuda saat ini menduduki peringkat 129, sedangkan China berada di posisi ke-91.

Selain peringkat, Indonesia sering kesulitan melawan China jika melihat dari rekor pertemuan kedua tim. Pertandingan yang digelar di Qingdao Youth Football Stadium nanti akan menjadi pertemuan ke-11 antara Garuda dan Negara Tirai Bambu.

Skuad Garuda sendiri menang atas China pertama kali di ajang FIFA World Cup di Sweden pada 12 Mei 1957. Indonesia menang dengan skor 2-0 atas China. Indonesia harus menunggu 14 tahun untuk kembali menaklukkan China di President Cup 1971 di Korea Selatan dengan hasil 2-1.

Namun, pertemuan terakhir China vs Indonesia tidak meninggalkan kesan yang manis karena Indonesia harus mengakui keunggulan China di AFC Asian Cup pada 2013 dengan skor 0-1.

Berikut head to head China vs Indonesia: 

  1. 12 Mei 1957 : Indonesia 2-0 China (Kualifikasi Piala Dunia)
  2. 02 Juni 1957 : China 4-3 Indonesia (Kualifikasi Piala Dunia)
  3. 23 Juni 1957 : Indonesia 0-0 China (Kualifikasi Piala Dunia 19957)
  4. 14 Desember 1966 : China 1-3 Indonesia (Asian Games)
  5. 20 April 1992 :  Indonesia 0-2 China (Kualifikasi Piala Asia)
  6. 13 Mei 2001 : China 5-1 Indonesia (Kualifikasi Piala Dunia)
  7. 27 Mei 2001 : Indonesia 0-2 China (Kualifikasi Piala Dunia)
  8. 21 Juli 2004: Indonesia 0-5 China (Asian Cup 2004)
  9. 15  Oktober 2013: Indonesia 1-1 China (Kualifikasi Piala Asia)
  10. 15 November 2013 : China 1-0 Indonesia (Kualifikasi Piala Asia)

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross