Ballon d'Or Award 2023 (foto_themirror)

Akhir Kejayaan Messi dan Ronaldo, Ini 30 Nominator Ballon d'Or 2024

Publish by Redaksi on 5 September 2024

NEWS, IDenesia.id—Daftar 30 nominator pemenang Ballon d'Or 2024 telah dirilis. Untuk kali pertama sejak 2003, daftar itu tidak berisi nama Lionel Messi ataupun Cristiano Ronaldo.

Selama dua dekade, Messi dan Ronaldo menjadi penguasa Ballon d'Or. Total kedua superstar itu mengoleksi 13 penghargaan. Messi meraih delapan Ballon d'Or, termasuk tahun lalu. Sementara Ronaldo sepanjang kariernya meraih lima Ballon d'Or.

Sebelumnya, nama Messi masih sempat muncul dan disebut-sebut menjadi salah satu kandidat pemenang. Itu setelah ia memimpin Argentina meraih gelar Copa America 2024, Juli lalu.

Dengan berakhirnya kejayaan Messi dan Ronaldo, nama-nama seperti Vinicius Junior, Jude Bellingham, serta Rodri dianggap sebagai favorit. Vinicius dan Belligham bersama Real Madrid meraih tiga gelar yakni Piala Super Spanyol, La Liga, serta Liga Champions. Di level internasional, Vinicius bersama Brasil terhenti di babak delapan besar Copa America 2024. Sementara Bellingham melaju hingga final Euro 2024 bersama Inggris.

Sedangkan Rodri, selain gelar Premier League Inggris, ia juga memimpin Spanyol juara Piala Eropa 2024.

Satu nama yang mungkin saja akan menjadi kejutan pada pengumuman pemenang yang akan dilakukan di Theatre du Chatelet, Paris,  28 Oktober mendatang yakni Dani Carvajal. Ia adalah nominator dengan gelar terbanyak. Selain tiga gelar bersama Madrid, sang bek sayap juga menjadi bagian penting dari timnas Spanyol yang menjadi kampiun di Piala Eropa 2024.

Berikut daftar nominator Ballon d'Or 2024:

Jude Bellingham (Inggris, Real Madrid)

Toni Kroos (Jerman, Real Madrid)

Kylian Mbappe (Prancis, PSG / Real Madrid)

Antonio Ruediger (Jerman, Real Madrid)

Dani Carvajal (Spanyol, Real Madrid)

Federico Valverde (Uruguay, Real Madrid)

Vinicius Junior (Brasil, Real Madrid)

Hakan Calhanoglu (Turki, Inter Milan)

Lautaro Martinez (Argentina, Inter Milan )

Erling Haaland (Norwegia, Manchester City)

Phil Foden (Inggris, Manchester City)

Ruben Dias (Portugal, Manchester City)

Rodri (Spanyol, Manchester City)

Artem Dovbyk (Ukraina, Dnipro / Girona / Roma)

Florian Wirtz (Jerman, Bayer Leverkusen)

Granit Xhaka (Swiss, Bayer Leverkusen)

Alejandro Grimaldo (Spanyol, Bayer Leverkusen)

Mats Hummels (Jerman, Borussia Dortmund)

Harry Kane (Inggris, Bayern Munchen)

Ademola Lookman (Nigeria, Atalanta)

Emiliano Martinez (Argentina, Aston Villa)

Lamine Yamal (Spanyol, Barcelona)

Dani Olmo (Spanyol, Leipzig / Barcelona)

Cole Palmer (Inggris, Chelsea)

Declan Rice (Inggris, Arsenal)

Martin Odegaard (Norwegia, Arsenal)

Bukayo Saka (Inggris, Arsenal)

William Saliba (Prancis, Arsenal)

Vitinha (Portugal, PSG)

Nico Williams (Spanyol, Athletic Bilbao)

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross