Akhiri Paruh Musim dengan Manis, Persib Bandung: Terima Kasih Bobotoh

Publish by Redaksi on 30 October 2023

NEWS, IDenesia.id - Persib Bandung sudah menutup paruh musim pertama kompetisi Liga 1 2023/2024 dengan manis. 

Kemenangan 4-1 atas PSS Sleman di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu malam, 28 Oktober 2023, menempatkan Marc Klok dan kawan-kawan di peringkat kedua klasemen sementara dengan nilai 31, hasil 8 kali menang, 7 imbang dan 3 kekalahan, plus catatan tim paling produktif dengan 34 gol.

Pencapaian di akhir paruh musim pertama ini cukup mengesankan karena pada awal musim Persib sempat terseok-seok di papan bawah klasemen.

Namun, setelah kekalahan 1-2 dari Persis Solo di Stadion Manahan pada pekan ke-7, 8 Agustus 2023, Persib bangkit dan melaju dengan catatan 10 pertandingan tanpa terkalahkan, 7 di antaranya kemenangan.

Selain hasil evaluasi dan pembenahan berbagai aspek di internal tim, laju positif Persib di paruh musim pertama ini tidak terlepas dari dukungan setia Bobotoh, baik yang datang langsung ke stadion pada laga kandang maupun tetap mendoakan pada saat away.

Deputy CEO PT PERSIB Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono melalui laman resmi Persib.co.id yang dirilis IDenesia, Senin 30 Oktober 2023, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas dukungan positif yang diberikan selama ini.

Kendati Persib masih harus terus berbenah untuk perbaikan di masa datang, suasana stadion saat pertandingan kandang pun dirasakan semakin aman dan nyaman. Ini semua menurut Teddy Tjahjono berkat kerja sama dan pemahaman penonton yang semakin meningkat tentang pentingnya menciptakan suasana aman dan nyaman di stadion.

Pemahaman tersebut imbuh Teddy Tjahjono, juga semakin meningkat pada sistem ticketing yang diterapkan Persib. Terjual habisnya tiket pertandingan melawan PSS Sleman yang dialokasikan menjadi indikasi positif bahwa Bobotoh semakin bisa mengikuti kebijakan Persib soal penjualan tiket online melalui Persib Apps. 

Turut terpakainya 15 persen kuota family ticket dan banyaknya penonton dari luar Kota Bandung menunjukkan bahwa sistem penjualan tiket Persib tidak menyulitkan.  

Persib jelas Teddy Tjahjono berharap, atmosfer, kerja sama, pemahaman, dan dukungan positif Bobotoh tersebut bakal terus berlanjut di sepanjang paruh musim kedua. "Seperti pada paruh musim pertama, kami yakin, dukungan positif itu akan berdampak pada prestasi tim yang sedang berjuang merebut tiket final four di fase champion series," terangnya.

"Sekali lagi, terima kasih Bobotoh. Mari kita lanjutkan dukungan positif ini dengan mengikuti semua aturan dan regulasi yang berlaku."

 

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross