Bertandang ke Markas Persita Tangerang, Persis Solo Kekuatan Penuh

Publish by Redaksi on 22 October 2023

NEWS, IDenesia.id - Persis Solo akan menjalani laga pekan ke-16 BRI Liga 1 2023/2024 dengan bertandang ke kandang Persita Tangerang di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Minggu 22 Oktober 2023 kickoff pukul 15.00 WIB. 

Datang ke Tangerang dengan kekuatan yang komplet, Laskar Sambernyawa makin percaya diri untuk dapat mencatat hasil positif.

Tim asuhan pelatih Leonardo Medina hadir di Tangerang dapat dikatakan dengan kekuatan terbaiknya. Ini tentu sangat bertolak belakang dimana sebelumnya Persis selalu tampil tak lengkap di tiap laga yang dijalani. 

Sebanyak 6 pemain asing yakni Diego Bardanca, Jaimerson Xavier, David Gonzalez, Moussa Sidibe, Alexis Messidoro hingga juga Fernando Rodriguez siap tempur. Ini tentu jadi sinyal yang bagus bagi Laskar Sambernyawa. 

Tak ketinggalan juga tentunya striker timnas Indonesia, Ramadhan Sananta yang siap memberikan kontribusi terbaiknya. 

“Persiapan kita pertama pada recovery karena punya 2 minggu sebelum pertandingan. Kita sudah bekerja keras dalam latihan menyiapkan game plan karena kita juga harus selalu mengembangkan permainan termasuk mengasah set piece,” kata pelatih Persis, Leonardo Medina.

Pelatih asal Meksiko ini juga mengaku senang dengan kembalinya para pemain usai dibekap cedera, juga yang menjalani akumulasi kartu kuning. 

“Kita sekarang komplet. Saya punya semua pemain dalam skuat. Saya optimistis kita dapat main bagus lawan Persita. Dan Persita saya tahu juga adalah tim yang bagus dengan penguasaan bola yang bagus pula. Mereka tim yang bagus dalam membangun serangan,” ucap Leonardo Medina, dilansir IDenesia dari laman Liga Indonesia Baru, Minggu 22 Oktober 2023.

Persis Solo sendiri saat ini ada di peringkat ke-13 klasemen sementara dengan 20 poin. Jika tak ingin peringkatnya terus merosot, komposisi pemain yang komplet menjadi momentum bagus bagi Persis untuk menambah poin khususnya poin penuh.

 

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross