Pantai Tanjung Bira Bulukumba (foto: https://www.joglowisata.com/

Bira-Takabonerate Bakal Dipromosikan Jadi Kawasan Ekonomi Khusus Lewat PSBM XXIV

Publish by IDenesia on 20 April 2024

NEWS, IDenesia.id - Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Sulawesi Selatan akan menjadi pihak terlibat aktif dalam mempromosikan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Bira-Takabonerate. Promosi tersebut bakal dilakukan melalui kegiatan Pertemuan Saudagar Bugis-Makassar (PSBM) ke XXIV tahun 2024.

Menurut Wakil Ketua Kadin Sulsel, Syafruddin Mualla, potensi besar KEK terletak pada Bulukumba dan Selayar yang kaya akan potensi Pariwisata dan Maritim. Dukungan dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan diharapkan akan mempercepat pembangunan KEK tersebut.

“Pengembangan KEK akan sangat besar apalagi Bulukumba dan Selayar adalah dua daerah yang memiliki potensi khususnya di bidang Pariwisata dan Maritim,” kata Syafruddin Mualla dilansir IDenesia.id dari akun instagram Pemkab Bulukumba pada Sabtu, 20 April 2024.

Wakil Ketua Kadin Sulsel, Syafruddin Mualla (Foto: IG Pemkabbulukumba).

Mualla menegaskan pentingnya komunikasi dengan investor baik dari dalam maupun luar negeri serta Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang fokus pada pembangunan KEK. 

Keterlibatan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan juga akan menjadi pemicu bagi percepatan pembangunan KEK. Banyak daerah akan berkompetisi menjadi Kawasan Ekonomi Khusus,” tegasnya.

“Oleh karena akan sangat menguntungkan bagi daerah dan masyarakat dalam berakselerasi, sambung Mualla yang juga putra daerah Bulukumba.

Dengan jaringan luasnya di berbagai organisasi, Mualla berkomitmen untuk memperjuangkan pembangunan KEK secara serius. Dia berharap agar kesiapan dan inisiatif Pemerintah Kabupaten Bulukumba dalam mempersiapkan pembangunan KEK. 

“Berkaca dari beberapa daerah yang sukses, maka keberhasilan lebih banyak ditentukan oleh inisiatif dan kesiapan daerah, makanya perlu segera dibentuk Tim,” tegasnya.

dia juga menjelaskan jika pihaknya bersama Ketua Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Sulsel Andri Arif Bulu yang juga salah satu inisiator pembentukan KEK, secara intens berdiskusi dengan harapan untuk mempercepat proses tersebut.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross