Robert Lewandowski (EFE)

Cinta yang Bikin Lewandowski tak Bisa Cetak Gol Lawan Bayern Munchen di Liga Champions

Publish by Redaksi on 20 September 2022

NEWS, IDenesia.id — Robert Lewandowski tampil begitu luar biasa bersama Barcelona setelah dibajak dari Bayern Munchen, musim panas ini. Namun, ia kesulitan mencetak gol ketika menghadapi mantan timnya di Liga Champions.

Pada pertandingan tengah pekan lalu di Allianz, striker tim nasional Polandia itu melewatkan sejumlah peluang emas. Itu berkontribusi pada kekalahan 0-2 Barcelona di Munich.

Dalam konferensi pers terbarunya bersama timnas Polandia, Lewandowski berbicara tentang pertandingan itu untuk menjelaskan perjuangannya melawan Bayern. Baginya, ini tentang perasaan pada mantan klub yang telah melambungkan namanya.

“Tentu saja saya ingin mengalahkan Bayern. Dan saya juga ingin mencetak gol tetapi ketika Anda berbicara tentang perasaan, Anda tidak dapat sepenuhnya membungkam mereka karena saya belum lama meninggalkan Bayern,” ujarnya disadur IDenesia.id dari barcablaugranes.com, Selasa, 20 September 2022.

Lewandowski yang bermain selama sembilan musim di Bayern mengatakan, pertandingan itu merupakan tantangan besar bagi dirinya. “Tidak mungkin bagiku untuk menghentikan semua perasaan itu. Itu lebih dari pertandingan olahraga bagi saya, itu adalah pertandingan emosional,” katanya.

Ia menyebut momen paling emosional ketika tiba di stadion. “Begitu memasuki stadion. Itu adalah perasaan yang aneh untuk pergi ke ruang ganti lain dan melakukan pemanasan di area lain,” jelasnya.

Terlepas dari penampilannya yang terpengaruh perasaan cinta pada Bayern, penyerang berusia 34 tahun itu menyebut laga ini menjadi pelajaran bagus. Bukan hanya bagi dirinya, tapi tim Barcelona secara umum.

“Pertandingan melawan Bayern adalah pelajaran bagi kami. Sebelum kami memulainya, kami tidak berharap bisa memaksakan gaya kami dan menciptakan banyak peluang. Sekarang kami tahu kami bisa,” ujarnya.

Eks pemain Borussia Dortmund itu mengklaim pertandingan ini menunjukkan bahwa mereka mampu mendikte tim sebesar Bayern. “Kami bisa melakukan itu dan menciptakan peluang di pertandingan yang sulit. Memang benar kami membuat kesalahan. Tapi sejujurnya, kami pantas menang melawan Bayern atau, setidaknya, seri,” tandasnya.

Kedua tim akan bertemu kembali di babak penyisihan grup di Camp Nou pada 26 Oktober. Itu akan menjadi kesempatan bagi Lewandowski untuk membuktikan kepada fans Barcelona bahwa cintanya pada Bayern tidak mengalahkan profesionalismenya sebagai pemain bintang.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross