Benjamin Netanyahu (Foto: Anadolu Agency)

Drone Hizbullah Berhasil Menyusup ke Rumah Perdana Menteri Israel Netanyahu

Publish by Redaksi on 18 August 2024

NEWS, IDenesia.id—Sebuah pesawat tak berawak Hizbullah diduga berhasil menyusup ke Israel utara dan merekam rumah Perdana Menteri Benjamin Netanyahu di Kaisarea.

Netanyahu dan keluarganya biasanya menghabiskan akhir pekan di kediaman pribadi mereka di Kaisarea, yang terletak 37 km selatan Haifa di pantai Mediterania.

Harian Israel Hayom pada hari Minggu, 18 Agustus 2024 seperti dilansir IDenesia dari Anadolu Agency menyebut sebuah kapal rudal Angkatan Laut Israel yang ditempatkan di lepas pantai di Kaisarea melaporkan pada Jumat bahwa sebuah pesawat tak berawak diduga terbang di daerah tersebut.

Surat kabar tersebut berspekulasi bahwa drone tersebut diluncurkan oleh Hizbullah untuk merekam rumah Netanyahu.

Drone tersebut terdeteksi oleh radar kapal rudal, namun tidak ditangkap oleh sistem kendali lain. Meskipun ada alarm peringatan, jet tempur yang dikirim ke daerah tersebut tidak berhasil menemukan drone tersebut.

Tentara Israel menduga itu mungkin hanya alarm palsu, dan mencatat bahwa sistem radar terkadang mengeluarkan peringatan palsu, bahkan untuk kawanan burung.

Meski demikian, tentara Israel belum sepenuhnya mengesampingkan kemungkinan drone kecil diluncurkan dari Lebanon.

Kantor Netanyahu, menanggapi laporan tersebut, menyatakan bahwa itu adalah alarm palsu dan mengklarifikasi bahwa Perdana Menteri tidak berada di rumahnya di Kaisarea pada saat itu.

Hizbullah sebelumnya telah merilis rekaman yang diambil oleh drone Hodhod mereka yang menunjukkan pangkalan militer Israel dan infrastruktur penting di Israel utara.

Kekhawatiran akan terjadinya perang besar-besaran antara Israel dan Hizbullah semakin meningkat di tengah pertukaran serangan lintas batas terutama setelah pembunuhan komandan Hizbullah Fuad Shukr pada 30 Juli di Beirut.

Peningkatan ketegangan ini terjadi di tengah serangan mematikan Israel yang terus berlanjut di Gaza,. Serangan brutal tanpa henti Israel telah menewaskan hampir 40.100 orang sejak Oktober lalu atau terhitung sejak serangan mendadak kelompok perlawanan Palestina Hamas.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross