Rans Nusantara FC Vs PSM Makassar (Foto: Dok. PSM Makassar).

FIFA Cabut Transfer Banned Persija, Sisakan PSM Makassar dari Klub Liga 1

Publish by IDenesia on 11 June 2024

NEWS, IDenesia.id - Federasi sepakbola dunia, FIFA secara resmi mencabut transfer Banned Persija Jakarta. Kabar tersebut membuat PSM Makassar menjadi satu-satunya klub yang masih mendapat hukuman larangan transfer dari FIFA. 

Dirangkum IDenesia dari laman resmi FIFA, Selasa, 11 Juni 2024, sanksi larangan transfer kepada sejumlah klub di Indonesia. Daftar tim Liga 1 sendiri terdiri dari PSS Sleman, Barito Putera, Persija Jakarta, serta PSM Makassar.

Namun, nama Persija telah menghilang dari daftar banned FIFA setelah mendapat larangan untuk mendaftarkan pemain baru hingga tiga periode bursa transfer ke depan.

Persija menyusul beberapa klub Liga 1 yang telah lebih dulu menyelesaikan masalahnya dengan FIFA. Mereka adalah PSS Sleman dan Barito Putera yang juga sudah tidak masuk dalam daftar tersebut.

Hanya saja, satu klub Liga 1 yang masih belum keluar dari jeratan hukuman larangan transfer. Tim tersebut merupakan juara Liga 1 musim 2022-2023, PSM Makassar yang mendapat larangan larangan transfer pemain baru hingga tiga periode transfer, sama seperti Persija. 

Hanya saja, PSM tidak sendiri lantaran sejumlah klub Indonesia dari kasta kedua kompetisi Indonesia juga masih dalam status dihukum FIFA. Mereka adalah Persikabo 1973, Deltras Sidoardjo, Persikab Kabupaten Bandung, Persiraja Banda Aceh, Sada Sumut, dan Persiwa Wamena.

Hanya saja, PSM Makassar menjamin akan menyelesaikan sanksi larangan transfer pemain dari FIFA. Sanksi itupun tidak mengganggu PSM dalam mempersiapkan skuad baru musim depan.

"Yang jelas adalah sanksi banned transfer ini akan diselesaikan sebelum periode pendaftaran pemain," kata Media Officer PSM Makassar Sulaiman Abdul Karim dalam keterangannya beberapa waktu lalu.

Pria yang kerap disapa Sule ini mengatakan, PSM tetap melakukan penjajakan untuk perekrutan pemain baru. Hal itu dilakukan sembari menyelesaikan sanksi dari FIFA.

"Sanksi ini tidak menghalangi manajemen untuk bernegosiasi dengan pemain incaran. Sembari menunggu penyelesaian sanksi, manajemen juga sudah bergerak untuk mendatangkan pemain-pemain yang dibutuhkan," jelasnya.

Bahkan manajemen PSM kata Sule, berkomitmen menyelesaikan proses tersebut secepatnya. Dia menjelaskan jika PSM tengah menyusun skuad kuat untuk menatap kompetisi musim depan.

"Komitmen manajemen adalah PSM akan tetap berkompetisi di Liga 1 musim 2024/2025," pungkasnya.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross