Gempa kembali guncang Turki (Foto: X)

Gempa Besar Kembali Guncang Turki, Terasa hingga Suriah

Publish by Redaksi on 7 September 2024

NEWS, IDenesia.id—Gempa bumi dahsyat mengguncang Turki bagian tengah pada Sabtu pagi waktu setempat. Gempa bumi itu dilaporkan berkekuatan 5,7 skala Richter.

Sebagaimana dilansir IDenesia dari Mehr News Agency, Sabtu, 7 September 2024, sejauh ini belum ada laporan langsung tentang kemungkinan korban atau kerusakan.

Informasi dari U.S. Geological Survey menyebut beberapa negara terpengaruh dan ikut merasakan gempa bumi itu.

Negara yang terpengaruh termasuk Siprus, Turki, Yordania, Lebanon, Suriah, dan Irak. Gempa itu dilaporkan terjadi 34 km dari Provinsi Gaziantep.

Sementara itu akun X EMSC, @LastQuake gempa M 5,7 itu dilaporkan terjadi 20 km timur laut, Kozan, Turki pada pukul 09:31:07 waktu setempat.

Pada 6 Februari 2023, gempa bumi besar mengguncang Turki dengan kekuatan M 7,8. Gempa itu mengakibatkan ribuan jiwa tewas dan merusak banyak bangunan.

Gempa M 7,8 itu terjadi sekitar pukul 04.17. Gempa tersebut berpusat di Nurdagi, Provinsi Gaziantep, Turki dan dirasakan oleh sejumlah wilayah di luar Turki.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross