Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, saat meninjau gerakan pangan murah di Kabupaten Bone (Foto: Pemprov Sulsel)

Harga Beras Naik, Pemkab Bone Gelar Gerakan Pangan Murah

Publish by Redaksi on 1 March 2024

NEWS, IDenesia.id - Pemerintah Kabupaten Bone bersama Pemerintah Provinsi Sulsel menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM). Hal itu guna membantu masyarakat dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari.

Asisten I Kabupaten Bone, Anwar, berharap dengan adanya gerakan pangan murah tersebut dapat membantu daya beli masyarakat.

Gerakan pengan murah tersebut juga diharapkan bisa memberikan kemudahan masyarakat dalam memperoleh barang atau kebutuhan pokok dengan harga yang terjangkau.

"Kita melibatkan beberapa OPD terkait contohnya perdagangan dan perindustrian, peternakan dan perikanan. Ada delapan SKPD teknis, demikian juga distributor dan Bulog," katanya, dari rilis yang diterima IDenesia.id, Jumat, 1 Maret 2024.

Salah satu warga, Murni, mengatakan, jika keberadaan gerakan pangan murah tersebut sangat membantu, apalagi harga, khususnya beras lebih murah dari yang ada di pasaran.

Olehnya itu, dia merasa senang karena gerakan pangan murah ini membuat masyarakat, khususnya dia sendiri bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari.

"Senang ada pasar murah ini. Bagus, beras terjangkau. Sangat membantu apalagi macam saya yang single parent, terima kasih," ungkapnya.

Gerakan pangan murah tersebut juga ditinjau langsung oleh Pj Gubernur Sulawesi Selatan, Bahtiar Baharuddin. Ia mengatakan kenaikan harga, khususnya beras terjadi lantaran adanya kendala stok secara nasional.

Di gerakan pangan murah itu sejumlah kebutuhan pokok dijual dengan harga yang lebih murah seperti Beras per 5 kilogram hanya dihargai Rp52.000O, Minyakita Rp14.000 per liter dan minyak Rizki Rp16.000 per liter dan lainnya.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross