Pedagang di Pasar Toddopuli, Kota Makassar. (Foto: Ardi/IDenesia).

Harga Komoditas Pangan di Makassar Jelang Nataru Melonjak, 3 Jenis Cabai Ini Justru Turun

Publish by Redaksi on 21 December 2023

NEWS, IDenesia.id - Jelang hari raya natal dan tahun baru (Nataru), harga komoditas pangan di pasaran di Kota Makassar terus merangkak naik. Salah satunya di Pasar Toddopuli, Kecamatan Panakkukang. Dari sejumlah kebutuhan pelengkap dapur, beberapa di antaranya paling menonjol. 

Yakni bawang merah yang sebelumnya Rp30 ribu per kilogram naik menjadi Rp40 ribu per kilogram. Kemudian bawang putih dari harga Rp35 ribu per kilogram naik menjadi Rp45 ribu per kilogram. Begitu juga dengan tomat buah dan tomat keriting naik menjadi Rp15 ribu per kilogram dari harga Rp10 ribu per kilogram. 

Sementara komoditas sayuran seperti kentang dari harga Rp18 ribu naik menjadi Rp24 ribu per kilogram serta wortel dari harga Rp10 ribu kini naik menjadi Rp15 ribu per kilogram. Namun yang jenis pangan yang justruk mendadak turun harganya adalah cabai rawit dan cabai keriting. 

Cabai rawit yang sebelumnya mencapai Rp100 ribu per kilogram kini turun menjadi Rp90 ribu rupiah per kilogram. Sementara harga cabai besar dan cabai keriting juga mengalami penurunan dari Rp70 ribu per kilogramnya, saat ini cabai besar harga Rp50 ribu rupiah per kilogram dan cabai keriting Rp60 ribu per kilogram. 

“Cabai rawit sekarang turun 5 persen dari harga Rp100 ribu per kilogram jadi saya jual Rp90 ribu itu sudah yang bagusmi jenisnya, kalau yang dibawahnya ada juga harganya bisa Rp70 ribu sampai Rp80 ribu per kilogram,” kata Hajra pedagan Pasar Toddopuli Makassar saat ditemui IDenesia, Kamis, 21 Desember 2023. 

Khusus untuk beras harganya masih terbilang normal. Untuk yang premium harga Rp15 ribu per kilogram. Beras dengan kualitas biasa Rp12 ribu rupiah per kilogram, sedangkan telur ayam harganya sedikit naik. Telur dengan ukuran besar kini Rp53 ribu per rak dari harga Rp50 ribu. Dan telur ukuran kecil Rp50 ribu per rak dari harga Rp48 ribu. 

Menurut Iqbal, salah satu pedagang beras di Pasar Toddopuli Makassar, harga ini sebenarnya terbilang fluktuatif karena tergantung momentum. Menurutnya kondisi sama dengan sebelum-sebelumnya. “Tapi biasanya jelang-jelang hari besar naik lagi harganya,” ujar Iqbal. 

Penulis: Ardi

 

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross