Pemain PSG, Sergio Ramos mencoba menghalau bola di markas Maccabi Haifa (uefa.com)

Hasil Pertandingan dan Klasemen Liga Champions Kamis, 15 September 2022

Publish by Redaksi on 15 September 2022

NEWS, IDenesia.id — Matchday kedua Liga Champions sudah tuntas digelar, hari ini, Kamis, 15 September 2022. Ada sembilan pertandingan yang berlangsung dengan Chelsea dan Juventus mendapatkan hasil mengejutkan. Selebihnya, tim raksasa lainnya meraih kemenangan.

Disadur IDenesia.id dan uefa.com, Kamis, 15 September 2022, di Grup A, Napoli mengalahkan Rangers dengan skor 3-0 melalui gol-gol Matteo Politano (68' pen), Giacomo Raspadori (85'), dan Tanguy Ndombele (90+3'). Hasil ini membuat Napoli memuncaki klasemen dengan poin enam. Mereka unggul tiga angka di atas Liverpool dan Ajax. Sementara Rangers yang belum mendapatkan poin menjaid juru kunci.

Di Grup E, AC Milan menekuk Dinamo Zagreb dengan skor 3-1 melalui gol-gol Olivier Giroud (45' pen), Alexis Saelemaekers (46'),  dan Tommaso Pobega (77') yang dibalas sekali oleh tim tamu lewat Mislav Orsic (56').

Pada laga lainnya, Chelsea kembali menelan hasil buruk setelah ditahan imbang 1-1 oleh FC Salzburg. Raheem Sterling membawa Chelsea memimpin lebih dulu (48') sebelum Salzburg membalas melalui gol Noah Okafor (75').

Dengan hasil ini, Milan memimpin klasemen Grup E. Mereka mengoleksi poin empat atau satu poin di atas Zagreb. Salzburg dengan dua poin ada di posisi ketiga. Sementara Chelsea juru kunci dengan satu poin dari dua laga.

Di Grup F, Shakhtar Donetsk ditahan imbang 1-1 oleh Celtic. Tertinggal lebih dulu akibat bunuh diri Artem Bondarenko di menit ke-10, Mykhailo Mudryk menjadi penyelamat Shakhtar berkat golnya di menit ke-29.

Real Madrid sementara itu menang 2-0 atas RB Leipzig berkat gol-gol Federico Valverde (80') dan Marco Asensio (90+1'). Kemenangan ini membuat Madrid memimpin klasemen dengan poin enam. Mereka unggul dua angka di atas Shakhtar yang ada di posisi kedua.

Celtic dengan satu poin ada di peringkat ketiga klasemen Grup F. Sementara Leipzig yang belum mendapat satu pun poin masih menjadi juru kunci.

Di Grup G, FC Copenhagen dan Sevilla bermain imbang 0-0. Sedangkan Manchester City bangkit dari ketertinggalan untuk menang 2-1 atas Borussia Dortmund.

Jade Bellingham menjebol gawang City di menit ke-56. John Stones kemudian menyamakan kedudukan di menit ke-80 sebelum Eerling Haaland memastikan kemenangan tuan rumah pada menit ke-84.

Hasil-hasil ini membuat City memimpin klasemen dengan poin enam. Di bawah mereka ada Dortmund dengan tiga angka serta Copenhagen dan Sevilla yang sama-sama mengantongi satu poin.

Grup H sementara itu mengejutkan dengan takluknya Juventus saat menjamu Benfica. Sempat unggul lebih dulu lewat gol Arkadiuz Milik di menit ke-4, Juve kalah 1-2 setelah dijebol Joao Mario (43' pen) dan David Neres (55').

Faorit Grup H lainnya, Paris Saint-Germain (PSG) sementara itu sukses meraih kemenangan keduanya di markas Maccabi Haifa . Tertinggal lebih dulu setelah dijebol Tjaronn Chery di menit ke-24, PSG bangkit dan membalikkan keadaan untuk menang 3-1 berkat gol Lionel Messi (37'), Kylian Mbappe (69'), dan Neymar (88').

Kemenangan PSG membuat mereka mantap di puncak klasemen Grup H dengan poin enam. Poin mereka sama seperti Benfica namun unggul selisih gol. Sementara Juventus dan Maccabi Haifa yang sama-sama belum meraih poin ada di posisi ketiga dan keempat.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross