Pratama Arhan (foto:IG@pratamaarhan8)

Hijrah ke Suwon FC Korea Selatan, Segini Kisaran Kontrak Pratama Arhan

Publish by Redaksi on 17 January 2024

NEWS, IDenesia.id – Klub papan atas di K-League 1, Suwon FC secara resmi telah mengumumkan bergabungnya pemain Tim Nasional Indonesia, Pratama Arhan.

Klub yang bermain di Liga kasta teratas Korea Selatan itu mengucapkan selamat datang kepada Pratama Arhan melalui akun Instagram mereka.

“Suatu kehormatan bisa bersama Arhan!

Selamat datang di SUWON FC! Selamat datang, Arhan” tulis official Suwon FC di GG resmi mereka @suwonfc.

(fotoSS-IG@suwonfc)

Dihimpun IDenesia dari pelbagai sumber, Rabu 17 Januari 2024, Pratama Arhan yang sebelumnya bemain di klub Tokyo Verdy (Jepang) dikontrak selama  satu musim dengan opsi perpanjangan satu musim di Suwon FC.

Meski belum ada informasi pasti tentang besaran nilai kontrak pemain belakang yang terkenal lewat lemparan ke dalamnya itu, namun laman transfermarkt mengunggah besaran nilai kontrak Arhan di kisaran angka €250k atau sekitar Rp4,2 miliar.

Menurut laporan yang dikeluarkan K-League 1 yang disadur dari Korean Times, gaji rata-rata pemain di K-League 1 mencapai angka 282,1 juta won atau sekitar Rp3,2 miliar per musim.

Dalam laporan itu disebutkan bahwa para pemain lokal yang bermain di K-League 1 umumnya menerima pendapatan sebesar Rp2,6 miliar per musim. Sementara pemain asing bisa mencapai hingga 862,7 juta won atau Rp10 miliar per musim.

Pemain bernama lengkap Pratama Arhan Alif Rifai yang lahir di Blora, Jawa Tengah pada 21 Desember 2001 itu kini tengah memperkuat Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 di Qatar.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross