HUT RI ke-79: SD Islam Athirah 1 Makassar Gelar Karnaval dan Lomba untuk Siswa

Publish by IDenesia on 14 August 2024

NEWS, IDenesia.id - SD Islam Athirah 1 Makassar menggelar sejumlah kegiatan dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79. SD Athirah mengadakan kegiatan karnaval dan berbagai lomba yang dirancang untuk memberikan edukasi sekaligus hiburan.

SemarakHUT RI ke-79 ini berlangsung selama tiga hari, mulai Rabu 14 Agustus hingga Jumat 16 Agustus 2024. Karnaval berlangsung di hari pertama, di mana para siswa mengenakan kostum dan berjalan kaki mengelilingi sejumlah ruas jalan utama, termasuk Jalan Thamrin dan Jalan Balaikota, sebelum kembali ke sekolah di Jalan Kajaolalido.

Kepala Sekolah SD Islam Athirah 1, Khasan, mengungkapkan kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan permainan tradisional kepada siswa, yang kini lebih akrab dengan teknologi dan gadget. 

"Kami ingin mengedukasi mereka melalui permainan tradisional dalam kemasan yang menarik," ujar Khasan pada Rabu (14/8).

SD Athirah 1 Kota Makassar gelar karnaval dan lomba semarak HUT RI ke-79 (Foto: IDenesia).

Khasan menjelaskan, selain karnaval, berbagai lomba tradisional seperti asing-asing dan balap karung juga diadakan. Lomba-lomba ini diadakan untuk mengembangkan kemampuan siswa dan mendorong kerja sama serta kolaborasi di antara mereka.

"Di dalam lomba, siswa diajarkan untuk bekerja sama dan berkolaborasi dengan teman-temannya," tambah Khasan.

Sementara itu, Guru Bimbingan dan Konseling SD Islam Athirah 1, Nidia Alwiah, menambahkan para siswa sangat antusias menyambut kegiatan ini. "Dari jauh-jauh hari mereka sudah menanyakan kapan lombanya dimulai," kata Nidia.

Menurut Nidia, para siswa bahkan telah mempersiapkan kostum dan pernak-pernik lomba mereka sendiri di rumah. "Ini menunjukkan tingginya semangat mereka dalam mengikuti kegiatan ini," tutup Nidia.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross