Fahaka Puffer Fish atau ikan buntal air tawar. (Dok/Fishkeeper.co.uk).

Ini Dia Ikan Buntal yang Bisa Hidup di Air Tawar

Publish by Redaksi

NEWS, IDenesia.id - Di Afrika, ternyata ada ikan buntal yang hidup di air tawar. Ikan buntal tersebut adalah ikan buntal fahaka (Tetraodon lineatus). Ikan buntal fahaka dapat ditemukan di Sungai Nil serta sungai-sungai yang terletak di Afrika Barat dan Timur. Makanan ikan ini terdiri dari kerang dan siput air tawar.

Ikan buntal Fahaka bisa mencapai panjang hingga 43 cm atau 1,4 kaki. Seperti halnya ikan buntal yang hidup di laut, ikan buntal fahaka juga memiliki racun sebagai alat pertahanan diri. Ikan buntal fahaka juga bisa memompa dirinya sendiri hingga memuai layaknya balon supaya musuh tidak bisa memakannya.

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross