Kapolda Sulsel Irjen Setyo Boedi Moempoeni Harso. (Foto: Twitter Polda Sulsel).

Kapolda Sulsel Ingatkan Masyarakat Tak Terprovokasi, Jaga Kedamaian Jelang Pemilu 2024

Publish by Redaksi on 2 September 2023

NEWS, IDenesia.id - Kapolda Sulawesi Selatan, Irjen Setyo Boedi Moempoeni Harso berpesan dan meminta kepada masyarakat, untuk sama-sama mengawal pelaksanaan Pemilu 2024 agar berjalan dengan damai. Momen pemilu ini menurutnya menjadi wadah pemersatu bangsa.

Hal tersebut disampaikan Kapolda Boedi saat hadir dalam Tablig Akbar Pemilu Damai di Polrestabes Makassar, Jumat, 1 September 2023 malam. "Lewat kegiatan ini, mari kita jaga ketenangan dan ketertiban masyarakat,” kata Irjen Boedi dikutip dari akun Instagram resmi Polda Sulsel, Sabtu, 2 September.

Kapolda mengingatkan supaya masyarakat tetap kompak dan tidak gampang diprovokasi oleh wacana atau isu apapun yang beredar. “Kita mesti lebih cerdas melihat isu, jangan terpengaruh provokator, mari terus galang ukhuwah Islamiyah," ungkap Kapolda Boedi.

Tablig Akbar Polrestabes Makassar ini dimaksudkan untuk bersama-sama mewujudkan pemilu yang aman bagi semua. Sejumlah pejabat tampak hadir, unsur Forkopimda. Selain itu kegiatan religi ini juga dihadiri ratusan peserta lain. Seperti Komunitas Sepeda Motor, Suporter PSM.

Hingga anak-anak dan kelompok pemuda di wilayah Kota Makassar. Mereka diharapkan menjadi mitra Polrestabes Makassar dalam menjaga dan memelihara Makassar yang aman dan damai. “Di tahun politik ini agar berperan jadi penyejuk saat situasi pemilu yang akan datang,” harap Kapolda Sulsel menyudahi.

 

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross