Usai Verifikasi Administrasi Partai Politik Calon Peserta Pemilu, KPU Umumkan Nomor Urut Parpol.

KPU Makassar Libatkan 500 Orang Sortir dan Lipat Surat Suara Pemilu 2024

Publish by Redaksi on 23 January 2024

NEWS, IDenesia.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Makassar mulai melakukan penyortiran dan pelipatan surat suara persiapan Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 2024. Sebanyak 500 orang dilibatkan dalam proses penyortiran dan pelipatan surat suara.

“Tenaga penyortir yang kita gunakan di untuk gudang Kota Makassar itu sekitar 500-san lebih orang yang kita gunakan dengan metode dua shift,” kata Komisioner KPU Makassar, Abdi Goncing dalam keterangannya yang diterima IDenesia.id pada Selasa, 23 Januari 2024. 

Abdi Goncing mengatakan, KPU Makassar awalnya hanya mempekerjakan hampir 300 orang dalam proses perakitan kotak dan bilik suara Pemilu. Namun karena jumlah surat mencapai 1, 036 juta terpaksa menambah personil melakukan penyortiran.

“Kemarin kita masih perakitan kotak suara dan bilik suara itu dan kita menggunakan masih 200 orang hampir 300 orang yang kita gunakan. Sekarang kita tambah karena surat suara paling banyak. DPTnya kan 1.036.941 orang,” paparnya.

Dia menjabarkan, setiap satu surat suara diperlukan 5 orang setiap kelompok untuk melakukan pengecekan. Hal ini dilakukan demi memastikan agar surat suara yang disebar nantinya dalam kondisi baik. 

“Tiap satu suara itu bukan satu orang,  tapi dibentuk tim 3 sampai 5 orang untuk satu surat suara. Jadi ada yang buka dan ada yang tugasnya untuk melihat saja. Jadi satu suara itu terdiri dari tiga sampai 5 orang, jadi penyortirannya itu berlapis,” tegasnya.

Meskipun ada sedikit perlambatan dalam proses distribusi akibat cuaca buruk, Abdi Goncing memastikan perlambatan tersebut masih berada dalam koridor waktu yang telah ditetapkan. Sehingga pendistribusian logistik Pemilu dipastikan aman.

“Ini kan ada sedikit perlambatan, cuman pelambatannya sebenarnya masih dalam koridor masih dalam timeline. Karena ini ada kan cuaca buruk tentunya yang sedikit mempengaruhi ada perlambatan dalam proses pengiriman ke kami,” paparnya.

“Memang rencana distribusi untuk ke tingkat kecamatan itu nanti akan baru dilakukan di H-10 itu khusus untuk Kepulauan Sangkarrang untuk logistiknya,” tambahnya.

Rencananya, distribusi ke tingkat kecamatan direncanakan akan dilakukan 10 hari sebelum pemilihan khususnya untuk Kepulauan Sangkarrang. Wilayah tersebut menjadi prioritas utama karena bilik suara dan kotak suara akan dikirim ke Pulau Sangkarrang tepat pada H-10 sebelum pelaksanaan pemilihan. 

“Yang diutamakan adalah kepulauan Sangkarrang karena nanti yang termasuk bilik suara dan kota suara itu nanti akan dikirim ke Pulau sangkarrang itu di H-10 sebelum pemilihan. Nanti juga langsung perakitan di sana,” pungkasnya.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross