Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares (Foto: IG @PSM_Makassar)

Lawan Hai Phong di AFC Cup 2023, Tavares Ingin Balas Kekalahan PSM di Laga Sebelumnya

Publish by Redaksi on 29 November 2023

NEWS, IDenesia.id - PSM Makassar akan menjamu tamunya Hai Phong FC di matchday kelima Grup H AFC Cup 2023. Pelatih PSM, Bernardo Tavares berhasrat membalas kekalahan yang dirasakan ketika bertandang ke markas wakil Vietnam tersebut.

“Kita mau mencoba merubah apa yang kita punya saat away di Vietnam, dan kita tahu kita punya banyak permasalahan dalam perjalanan dan persiapan lainnya. Jadi saya berharap tim kami bisa memberikan sesuatu yang berbeda saat pertandingan nanti,” kata Bernardo Tavares dalam sesi prematch konferensi pers, Rabu, 29 November 2023.

Duel antara PSM Makassar melawan Hai Phong FC akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar pada Kamis, 30 November 2023. Kick-off dimulai pukul 20.00 Wita.

PSM sendiri memiliki modal bagus jelang lawang Hai Phong FC setelah di dua secara berturut-turut sukses mengalahkan Hougang United di AFC Cup. Sedangkan Hai Phong dipertandingan terakhir dilibas Sabah FC dengan skor telak 4-1.

Kendati demikian, Bernardo Tavares enggang menggap remeh lawannya tersebut. Baginya, wakil Vietnam itu merupakan salah satu tim kuat di grup H selain Sabah FC.

“Saya pikir, besok kita punya pertandingan yang sulit. Ketika kita bertanding away, kita punya kesulitan dalam perjalanan, dan kita kalah 3-0 waktu itu,” tegasnya.

Apalagi lanjut pelatih berlisensi UEFA pro itu, tim tamu lebih diuntungkan dengan persiapan lebih banyak dibabandingkan timnya. Sebab, Hai Phong terakhir kali bermain ketika kalah dari Sabah FC di AFC Cup pada Kamis, 9 November lalu. Sedangkan PSM hanya melakukan persiapan selama enam hari dari pertandingan terakhir kontra Persikabo di Liga 1 2023-2024.

“Besok kita tahu bahwa tim lawan memiliki waktu lebih banyak dalam mempersiapkan pertandingan ini dari pertandingan sebelumnya melawan Sabah, di kompetisi AFC Cup,” tegasnya.

Diketahui, tim besutan Bernando Tavares berada di posisi 3 klasemen Grup H dengan 6 poin. PSM ada di bawah dari Hai Phong FC dengan mengoleksi jumlah poin yang sama, namun kalah secara head to head.

Penulis: Alfiandis  

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross