Malut United perkenalan bek PSM Makassar, Syafrudin Tahar sebagai rekrutan baru (Foto: IG Malut United)

Malut United Resmi Kontrak Safrudin Tahar Usai Tinggalkan PSM Makassar

Publish by IDenesia on 10 June 2024

NEWS, IDenesia.id - Malut United Resmi memperkenalkan Safrudin Tahar sebagai pemain baru untuk kompetisi Liga 1 musim 2024-2025. Tim promosi asal Maluku tersebut diketahui mengontrak Safrudin Tahar hingga dua musim ke depan.

“Malut United menambah jumlah pemain asal Maluku Utara ke dalam skuad dengan merekrut bek kelahiran Ternate, Safrudin Tahar,” tulis Malut United yang dilansir IDeneaia.id dari laman resmi klub, Senin , 10 Juni 2024. 

Safrudin Tahar merupakan pilar penting di sektor pertahanan PSM Makassar. Tak ayal, selama dua musim berseragam Pasukan Ramang, Safrudin menjadi bagian keberhasilan PSM meraih gelar juara Liga 1 musim 2022-2023.

Kondisi itu membuat Malut United tidak ragu menyodorkan kontrak jangka panjang bagi bek asal Ternate tersebut. Safrudin diharap bisa tampil konsisten mengawal lini belakang Kie Raha.

“Tahar telah menandatangani kontrak dan siap berjuang bersama Malut United mulai musim 2024-2025,” terangnya.

Sementara itu, manajemen PSM Makassar melalui media officer, Sulaiman Abdul Karim mengkonfirmasi jika pemain andalan pelatih Bernardo Tavares tersebut sudah pamit sejak laga terakhir PSM Makassar di Liga 1 musim ini. 

“Safrudin Tahar memang sudah pamit waktu di ruang ganti pas pertandingan terakhir PSM di liga 1,” kata Sulaiman Abdul Karim dalam keterangannya.

Meski disayangkan, pria yang kerap disapa Sule ini mengatakan menghargai keputusan dari sang pemain. Dirinya bahkan menyampaikan terima kasih atas dedikasi Safrudin Tahar selama bersama Pasukan Ramang.

“Ya kita hormati keputusan dia. Bagaimana pun, Tahar sudah banyak berkontribusi untuk PSM. Dia pemain senior yang mengayomi pemain-pemain muda di PSM,” ucapnya.

“Manajemen ucapkan terimakasih dan mendoakan semoga sukses terus dimanapun bermain,” tutup Safrudin Tahar.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross