Marc Marquez (Instagram Marc Marquez)

Marc Marquez Resmi Kembali di MotoGP Aragon

Publish by Redaksi on 13 September 2022

NEWS, IDenesia.id — Setelah menyelesaikan tes MotoGP Misano selama dua hari dalam performa impresif, juara dunia delapan kali Marc Marquez akan kembali di Grand Prix Aragon akhir pekan ini.

Marquez terakhir terlibat dalam balapan MotoGP di Grand Prix Italia di Mugello. Itu artinya ia akan kembali setelah hampir empat bulan absen dari balapan.

Rider Repsol Honda itu kembali turun arena setelah menjalani operasi lengan kanan keempat akibat cedera pada tahun 2020 di Jerez. Dokter yang menanganinya memastikan ia sudah siap untuk balapan.

"Seperti yang Anda lihat, saya tersenyum, yang berarti saya akan berada di GP Aragon. Balap, tentu saja,” kata Marquez disadur IDenesia.id dari crash.net, Selasa, 13 September 2022.

Grand Prix Aragon merupakan salah satu balapan favorit Marquez.  "Melakukannya di GP Aragon di depan semua penggemar sangat berharga. Saya yakin dukungan Anda akan membantu saya melewati seluruh akhir pekan. Menantikan hari Jumat dan berada di atas motor," ujarnya.

Meski absen di paruh musim, Marquez tetap menjadi pebalap Honda dengan posisi tertinggi di klasemen. Ia saat ini mengantongi 60 poin - 14 poin lebih banyak dari Takaaki Nakagami yang hari ini dikonfirmasi akan tetap bersama tim LCR Honda.

Di tengah salah satu musim terburuk mereka di MotoGP, kembalinya Marquez sangat dibutuhkan Honda yang tahun ini baru meraih satu podium. Pol Espargaro mempersembahkan podium itu pada balapan pembuka musim di Qatar.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross