Aksi demonstrasi setelah kepala polisi Tel Aviv berhenti dengan alasan adanya campur tangan pemerintah terhadap para pengunjuk rasa anti-pemerintah di Tel Aviv, Israel, 6 Juli 2023. (Foto : REUTERS/Nir Elias).

Masih Ramai Boikot Produk Israel Imbas Genosida di Palestina, Ini Saran MUI Sulsel

Publish by Redaksi on 11 November 2023

NEWS, IDenesia.id - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sulawesi Selatan buka suara menyikapi wacana boikot produk Israel yang belakangan sempat viral di media sosial. Di beberapa tempat, masyarakat bahkan telah dan masih akan menggelar aksi dengan tuntutan serupa untuk tak menggunakan atau mengkonsumsi produk penjajah. 

Menurut Sekum MUI Sulsel, Prof Muammar Bakry, pemboikotan ini merupakan imbas agresi Israel ke rakyat Palestina, khususnya di Gaza. Tentara Israel membumihanguskan banyak tempat dan manusia yang tak berdosa di Palestina. Mulai dari rumah, sekolah, rumah sakit hingga pelayanan umum untuk rakyat. 

“Jika suatu produk telah dipastikan asalnya dari Israel, atau dapat pula dipastikan bahwa suatu kelompok tertentu memberikan sumbangsih untuk penyerangan Palestina, maka tempat-tempat yang mengandung unsur bisnis atau produknya, sebaiknya masyarakat tidak mengkonsumsinya dulu,” tegas Muammar dalam siaran pers dilansir dari laman resmi MUI Sulsel, Sabtu, 11 November 2023. 

Muammar Bakry menerangkan, ini adalah salah satu upaya yang dapat dilakukan dalam membantu rakyat Palestina. “Dan jika memang ditengarai keuntungan dari bisnis tersebut digunakan untuk Israel dalam hal penyerangan, maka lebih baik menghindari produk-produk tersebut,” imbuh Rektor Universitas Islam Makassar (UIM) Al-Gazali ini. 

“Memang belakangan ini, semenjak aksi penyerangan Israel terhadap rakyat Palestina sebagai imbas dari serangan tentara Hamas, masyarakat Indonesia telah di viralkan dengan aksi boikot produk-produk yang ditengarai milik Israel, sebagai upaya untuk membantu melemahkan bantuan dana dari para pengusaha untuk Israel ini,” lanjut Muammar. 

Sebelumnya, MUI Sulsel juga telah bersuara, mendesak PBB untuk turun tangan, mendesak Israel menghentikan serangan ke Palestina. Israel membuat genosida sehingga peristiwa kemanusiaan ini menjadi perhatian serius semua pihak. Termasuk banyak lembaga di Indonesia untuk membela rakyat Palestina.

 

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross