PSM Makassar menghadapi Barito Putera di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare. (Foto: Twitter PSM Makassar).

Menanti Kado Spesial 108 Tahun PSM Makassar Saat Hadapi Persija Jakarta 

Publish by Redaksi on 3 November 2023

NEWS, IDenesia.id - PSM Makassar baru saja merayakan hari lahirnya yang ke-108 tahun tepat pada Kamis, 2 November 2023 kemarin. Pelatih kepala Bernardo Tavares bertekad untuk mempersembahkan kado spesial untuk timnya saat menghadapi Persija Jakarta.

Duel tim klasik era perserikatan ini akan digelar di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Jumat, 3 November 2023, pukul 20.00 WITA. “Kita akan melawan tim (Persija) yang kuat sekaligus kita merayakan ulang tahun 108 tahun,” kata Tavares dalam konferensi pers Kamis, malam.

Bagi Tavares, selain sebagai rumah, PSM juga menjadi sejarah panjang perjalanan sepak bola Indonesia. Termasuk membawa klub kebanggaan masyarakat Sulawesi Selatan ini menjadi juara pada musim lalu. Pelatih asal Portugal ini ingin menambah sejarah timnya.

Salah satunya kemenangan saat menghadapi Persija sebagai momen di hari yang sangat istimewa. Tavares mengusung misi melanjutkan tren positif setelah menang pada dua pertandingan berbeda kasta sebelumnya. Yakni di AFC Cup 2023 dan kompetisi domestik.

"Selamat ulang tahun kepada PSM Makassar yang ke-108 tahun, di mana artinya juga telah terukir sejarah 108 tahun dan suporter dari klub ini memiliki suatu hal yang tidak bernilai, sehingga saya ingin menyampaikan kepada semua suporter PSM untuk datang ke stadion mendukung kita,” harap Tavares.

"Persiapan untuk pertandingan besok, tentu kami sudah siap untuk pertandingan. Kita akan fokus mulai menit pertama hingga akhir dan kami berharap doa dan dukungan dari suporter, semoga kita meraih hasil yang maksimal,” imbuh bek PSM Safrudin Tahar menyudahi.

 

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross