Lionel Messi (psg.fr)

Messi Kini Jadi Pelayan di PSG

Publish by Redaksi on 4 September 2022

NEWS, IDenesia.id — Lionel Messi menjadi salah satu pemain dengan catatan gol luar biasa dalam sejarah sepak bola. Bersama Barcelona, ia total mencetak 672 gol dalam 778 pertandingan.

Sementara di tim nasional Argentina, dari 162 laga sejak ia melakoni debut pada 17 Agustus 2005, penyerang berjuluk La Pulga itu tercatat sudah melesakkan 86 gol yang menasbihkannya menjadi top skor sepanjang masa La Albiceleste.

Selain catatan gol impresif, Messi juga menyumbang cukup banyak assist bagi rekan setimnya. Selama berkiprah di Barca, Messi memberikan 303 assist di semua kompetisi.

Musim panas tahun lalu, Messi pindah ke Paris saint Germain (PSG) setelah Barca tidak mampu lagi membayar gajinya. Dan penampilan hebatnya berlanjut.

Namun, ada yang berbeda dari penampilannya di Paris. Perlahan pemain kelahiran Rosario, 24 Juni 1987  itu tidak lagi menjadi senjata pembunuh dengan gol-golnya seperti saat masih di Spanyol.

Sebaliknya, ia kini lebih sering beroperasi sebagai playmaker nomor 10 klasik atau gelandang serang di belakang striker untuk melayani rekan-rekannya di lini serang.

Jika melihat statistiknya, peran baru sebagai pelayan gol di PSG tampaknya mampu ia jalankan dengan baik. Musim lalu, Messi hanya mencetak 6 gol dalam 26 pertandingan. Tapi catatan assistnya luar bisa, 15.

Peran sebagai pelayan gol untuk Kylian Mbappe dan Neymar juga sudah ditampilkan Messi musim ini. Minggu, 4 September 2022 hari ini misalnya, ia memberikan dua assist kepada Mbappe saat PSG menggilas Nantes dengan skor 3-0.

Saat ini, Messi sudah menyumbangkan total enam assist dari enam laga Ligue PSG. Sementara untuk gol, pemain berpostur 170 cm itu baru melesakkan tiga biji. Kontribusi assist Messi itu membuat PSG masih bisa memimpin klasemen Liga Prancis.

Disadur IDenesia.id dari en.wikipedia.org, Messi dalam kariernya mengalami banyak perubahan posisi bermain. Di bawah pelatih Luis Enrique misalnya, Messi awalnya bermain di posisi sayap kanan yang memang ia lakoni di sebagian besar kariernya. Setelah itu, ia ditempatkan di posisi yang lebih dalam dengan peran playmaker.

Sedangkan di bawah manajer Ernesto Valverde, Messi bermain dalam berbagai peran. Termasuk sebagai false nine dan digunakan dalam peran sentral yang lebih ofensif dalam formasi 4–2–3–1 atau sebagai striker kedua dalam formasi 4–4–2.

Kini, dengan usia sudah 35 tahun, Messi tampaknya mulai sadar bahwa dirinya bukan lagi Messi yang dulu yang mampu menjelajahi seluruh wilayah pertahanan lawan selama 90 menit. Namun, sebagai pelayan gol untuk rekan setimnya, Messi dalam peran barunya jelas akan tetap menjadi momok bagi bek dan kiper manapun.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross