Pemain Persis Solo Moussa Sidibe merayakan gol ke gawang PSIS Semarang (Foto: IG persissofficial).

Milo Persembahkan Kemenangan Persis Solo dari PSIS Sebagai Hadiah Ramadan untuk Suporter

Publish by Redaksi on 18 March 2024

NEWS, IDenesia.id - Persis Solo sukses mengalahkan tuan rumah PSIS Semarang di pekan ke-29 Liga 1 musim 2023-2024. Pelatih Persis Solo, Milomir Seslija pun mempersembahkan kemenangan tersebut kepada suporter sebagai hadiah di bulan Ramadan 2024. 

Duel antara PSIS Semarang melawan Persis Solo berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur pada Minggu, 17 Maret 2024. Laskar Sambernyawa menang dengan skor meyakinkan 2 gol tanpa balas.

“Kemenangan ini untuk suporter, untuk Persis Solo. Ini untuk menyenangkan mereka dan membuat Ramadan semakin enjoyable,” kata Milomir Seslija yang dilansir IDenesia.id dari laman resmi PT. Liga Indonesia Baru (LIB) pada Senin, 18 Maret 2024.

Pelatih yang akrab disapa coach ini mengaku, hasil tersebut berkat kerja keras para pemain selama pertandingan. Menurutnya, Alexis Messidoro dan kawan-kawan menjalankan skema permainan seperti saat latihan persiapan. 

“Ini laga Derby. Kami datang untuk menang. Saya bangga dengan pemain saya. Mereka melakukan apa yang kami coba di latihan. Mereka memberikan segalanya,” tegasnya. 

Pelatih asal Serbia ini juga memberikan pujian pada timnya di laga lawan PSIS itu. Termasuk memulai laga dengan mulus yang akhirnya membawa tim ke jalur kemenangan.

“Kami membuka game dengan sangat baik, kami melakukan beberapa pergantian, kami meletakkan pemain di beberapa posisi berbeda. Meski begitu, bisa dikatakan kami sejatinya punya banyak peluang yang harusnya gol. Namun ada beberapa pergantian yang untuk menjaga kemenangan ini. Kami akan fokus ke laga selanjutnya,” tambahnya.

Tambahan tiga poin membuat koleksi Persis kini menjadi 41 poin dan ada di peringkat ke-8. Ini juga sekaligus menjaga peluang Persis untuk dapat lolos ke babak Championship Series alias masuk 4 besar. Peringkat ke-4 saat ini dihuni Madura United FC dengan nilai 46 atau hanya berjarak 5 poin saja.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross