Mitsuru Maruoka (foto:LIB)

Mitsuru Maruoka, Pemain Pertama Bali United Dari Jepang

Publish by Redaksi on 20 June 2024

NEWS, IDenesia.id - Diam-diam Bali United FC terus menyelesaikan negosiasinya dengan pemain baru untuk mengarungi Liga 1 2024/2025 mendatang.

Dilansir IDenesia dari laman resmi Liga Indonesia Baru, Kamis 20 Juni 2024, Bali United FC resmi memperkenalkan pemain asing baru pertamanya yakni Mitsuru Maruoka.

Menurut CEO Bali United Yabes Tanuri, kehadirannya untuk melengkapi komposisi tim sesuai evaluasi dari tim pelatih pada edisi musim sebelumnya.

Maruoka berposisi sebagai gelandang tengah yang dihadirkan untuk memperkuat lini tengah Bali United usai ditinggalkan Fadil Sausu, Eber Bessa dan Mohammed Rashid yang telah sepakat tidak melanjutkan kerjasama untuk musim depan.

“Kami dari manajemen resmi memperkenalkan Mitsuru Maruoka sebagai pemain baru Bali United untuk musim 2024/25. Pemain ini hadir untuk melengkapi kekuatan tim jelang musim yang baru sesuai hasil evaluasi dari tim pelatih," tuturnya.

Yabes Tanuri berharap dengan bergabungnya Mitsuru Maruoka, komposisi tim berjuluk Serdadu Tridatu diharapkan tetap stabil untuk bisa tampil dengan baik di musim yang akan datang.

Apalagi pemain asal Jepang tersebut sudah dua musim terakhir berkarier di Indonesia. Terakhir ia bergabung dengan RANS Nusantara FC yang musim ini turun kasta ke Liga 2. Dia telah bermain sebanyak 63 kali dengan mencetak 18 gol dan 7 assist.

"Semoga proses adaptasi dapat dengan mudah dijalankan dan membantu memberikan prestasi terbaik untuk Bali United,” tandasnya.

 

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross