Muh. Takdir Yuddin SH (tengah) saat pengukuhan dan pelantikan Pengurus IKA Smansa Makassar angkatan 2007 yang digelar di Azalea Hall Hotel Claro Makassar, Sabtu 12 Oktober 2024. (foto:ist)

Muh. Takdir Yuddin SH Resmi Nahkodai IKA Smansa Makassar 2007

Publish by Redaksi on 15 October 2024

NEWS, IDenesia.ID – Ikatan Alumni SMA Negeri 1 (IKA Smansa) Makassar angkatan 2007 periode 2024-2029 secara resmi dinahkodai oleh Muh. Takdir Yuddin SH.

Pengukuhan dan pelantikan Pengurus IKA Smansa Makassar angkatan 2007 digelar di Azalea Hall Hotel Claro Makassar, Sabtu 12 Oktober 2024.

Kegiatan tersebut juga turut dirangkaian dengan Rapat Kerja periode 2024-2029.

Acara yang berlangsung meriah tersebut dihadiri oleh Pengurus Pusat IKA SMANSA Makassar yang diwakili oleh; Sekjend IKA Pusat Muh. Yusri Lukman, Ketua Bidang Organisasi & Keanggotaan Ahmad Habib, ⁠Ketua Bidang SDM & Diklat sekaligus Ketua Tenas 2025 Phala Munafra Hafied, Koord bidang Organisasi & Keanggotaan Agus Budiawan serta Koord Pendaftaran Tenas Hasbullah BO’.

Muh. Takdir Yuddin SH (tengah) saat pengukuhan dan pelantikan Pengurus IKA Smansa Makassar angkatan 2007 yang digelar di Azalea Hall Hotel Claro Makassar, Sabtu 12 Oktober 2024. (foto:ist)

Sementara itu, Temu Nasional (Tenas) IKA Smansa Makassar yang merupakan ajang reuni besar-besaran para alumni Smansa Makassar akan kembali digelar pada tahun 2025 mendatang.

Rencananya Tenas IV IKA Smansa Makassar akan dilaksanakan di Jogjakarta bulan September 2025.

Tenas IV diprediksi akan dihadiri oleh belasan ribu alumni dari angkatan 1966 hingga 2024.

Sebelumnya Tenas I IKA Smansa Makassar digelar di Taman Mini Indonesia Indah Jakarta pada Mei 2012, lalu ditempat serupa pada Mei 2015. Setelah itu Tenas III IKA Smansa Makassar sukses digelar di Bali pada Juni 2022 lalu.

 

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross