Potret spanduk kampanye caleg di Makassar paku pohon. (Foto: IDenesia.id).

Mulai Marak Spanduk Caleg di Makassar Paku Pohon

Publish by Redaksi on 17 October 2023

NEWS, IDenesia.id - Sejumlah spanduk calon legislatif di Kota Makassar mulai marak bertebaran di pinggir jalan. Spanduk yang dipasang menggunakan pohon sebagai medianya. Pohon dipaku agar spanduk mulai dari ukuran kecil hingga besar tak diterpa angin. 

Berdasarkan pantauan IDenesia.id, Selasa, 17 Oktober 2023, spanduk paku pohon marak di sepanjang Jalan Nipa-nipa, Kecamatan Manggala. Begitu juga di sepanjang Jalan Antang Raya, Perumnas, yang kebanyakan pohon di pinggir jalan dipasangi spanduk calon politisi. 

Spanduk memamerkan wajah, partai hingga sedikit kutipan dari para caleg yang seolah mengharapkan untuk dipilih masyarakat dalam ajang Pilkada dan Pemilu serentak 2024 tahun depan. Sebagian kecil dari spanduk yang terpampang bahkan ada yang sudah sobek. 

Potret spanduk kampanye caleg di Makassar paku pohon. (Foto: IDenesia.id).

Namun kayu yang digunakan untuk spanduk masih menempel di pohon karena dipaku. Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (WALHI) Sulsel sebelumnya menyerukan masyarakat untuk bijak dalam memilih caleg. Walhi menyoroti perilaku beberapa caleg yang kerap melanggar aturan dengan memasang spanduk kampanye di pohon.

Kepala Departemen Eksternal WALHI Sulsel, Rahmat Kottir, menegaskan ini bukan semata-mata untuk mengkritik caleg tertentu, melainkan untuk mendukung pelestarian lingkungan. Utamanya dalam upaya pelestarian pepohonan. Utamanya pohon yang ada di pinggir jalan.

"Memang kami menghimbau kepada masyarakat agar tidak memilih caleg yang tidak ramah lingkungan yang memasang baliho di paku di pepohonan. Karena itu kan mengganggu dan memaku pohon itu kan tidak baik,” ujar Rahmat Kottir kepada IDenesia.id, Rabu, 20 September 2023.

 

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross