Erik ten Hag (Manchester Evening News)

Pelatih MU, Erik ten Hag Puji Arsenal Jelang Duel di Old Trafford

Publish by Redaksi on 2 September 2022

NEWS, IDenesia.id — Manchester United akan melakoni laga besar kontra Arsenal di matchday keenam Premier League, akhir pekan ini. Performa dan status Arsenal sebagai pemuncak klasemen membuat Manajer MU, Erik ten Hag memberikan respek tinggi.

Dalam lima pertandingan musim ini, Arsenal menyapu bersih kemenangan. Dengan poin sempurna 15 mereka saat ini berada di puncak klasemen Liga Premier.

Investasi di pasar transfer menjadi kunci penampilan bagus Arsenal di awal musim. Kedatangan Gabriel Jesus, Oleksandr Zinchenko dan kembalinya William Saliba memberikan dampak instan bagi klub London utara itu.

Ten Hag secara terbuka mengakui, Arsenal akan menjadi lawan yang sulit meski pertandingan akan berlangsung di Old Trafford. Dan Ten Hag tak ragu memuji pemain Arsenal dan sang pelatih Mikel Arteta.

"Saya telah melihat Arsenal, lawan yang tangguh. Mereka memulai dengan sangat baik musim ini dan Anda dapat melihat ini adalah tim yang sudah lebih lama bersama, yang memiliki pelatih yang membawa filosofinya ke tim, jadi bagi kami ini adalah ujian yang bagus,” kata Ten Hag sebagaimana disadur IDenesia.id dari manchestereveningnews.co.uk, Jumat, 2 September 2022.

Meski begitu, pelatih asal Belanda itu mengaku sangat antusias menyambut bigmatch ini. Ia juga memastikan akan memainkan tim terbaik agar bisa meraih hasil positif di kandang.

“Saya benar-benar menantikannya dan kami akan memilih XI yang tepat untuk memulai. Tetapi seperti yang Anda lihat, ini bukan hanya tim, kami memiliki skuat,” jelasnya.

MU sendiri baru saja mencatatkan tiga kemenangan beruntun menghadapi Liverpool, Southampton, dan Leicester City. Dengan dua kekalahan berturut-turut di awal kontra Brighton & Hove Albion dan Brentford, Setan Merah yang mengemas poin sembilan kini ada di peringkat lima klasemen.

"Hari ini (melawan Leicester), pemain pengganti yang masuk melakukannya dengan sangat baik. Saya senang dengan itu dan itulah yang harus kami kembangkan lebih lanjut," jelasnya.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross