Pemain PSM Makassar dalam sesi latihan. (Foto: Instagram PSM Makassar).

Pemain dan Pelatih PSM Diliburkan di Jeda Liga 1, Ini Jadwal Latihan Perdana 2024

Publish by Redaksi on 25 December 2023

NEWS, IDenesia.id - Pemain dan pelatih PSM Makassar mendapat jatah libur panjang di jeda kompetisi Liga 1 musim 2023-2024. Pasukan Ramang pun diagendakan kembali melakukan persiapan minggu kedua pada bulan Januari 2024 mendatang.

“Jadi pemain dan tim pelatih (PSM Makassar) diliburkan setelah pertandingan pekan ke-23 melawan Persik Kediri. Insya allah kita kembali latihan pertengahan Januari mendatang, antara 13 Januari atau 16 Januari, kata Media Officer PSM Makassar, Sulaiman Abdul Karim, Senin, 25 Desember 2023.

Sulaiman Abdul Karim yang kerap dipanggil Sule itu menjabarkan, pemberian jatah libur panjang kepada pemain dan staf kepelatihan PSM ini tidak lepas dari jeda kompetisi Liga 1 yang bertepatan dengan pertandingan Piala Asia 2023 di Qatar. “Tim diliburkan karena memang sedang ada jeda kompetisi terkait Piala Asia. Jadi sekarang tim libur,” terangnya.

Sule mengatakan, dengan jarak yang cukup lama tersebut membuat pemain asing dan pelatih memilih kembali ke negaranya masing-masing. Libur itu sekaligus dimanfaatkan berkumpul dengan keluarga di momen natal dan tahun baru. Begitupun dengan pemain lokal dari luar Sulsel. “Beberapa pemain asing dan pelatih juga pulang ke negaranya masing-masing untuk merayakan natal dan tahun baru,” ucapnya.

Diketahui, pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares dan sejumlah asistennya memilih kembali ke Portugal. Sedangkan Victor Mansaray diketahui memilih ke Australia bersama sang ibu. Sedangkan Kenzo Nambu Juga sudah tiba di negaranya, Jepang.

Sementara PSM Makassar dijadwalkan akan melakoni laga kandang melawan Persita Tangerang di pekan ke-24 pada Minggu 4 Februari 2024. Meski berstatus sebagai tuan rumah, Juku Eja harus menjamu Persita di Stadion Batakan, Balikpapan.

Penulis: Alfiandis

 

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross