Potret Sungai Saddang. (Foto: Sahabatnewsonline.com).

Pemprov Terangkan Pentingnya Peran DAS Saddang di Sulsel Hadapi Perubahan Iklim

Publish by Redaksi on 30 October 2023

NEWS, IDenesia.id - Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Andi Muhammad Arsjad mengungkapkan pentingnya peran Daerah Aliran Sungai (DAS) Saddang yang membentang dari Tana Toraja hingga ke daerah lain. DAS ini dianggap berkontribusi dalam upaya meminimalisir dampak dari perubahan iklim. 

"DAS memegang peranan penting untuk memenuhi berbagai keperluan, diantaranya memenuhi kebutuhan air bersih untuk rumah tangga, maupun keperluan lain seperti pertanian, perikanan, peternakan, kebutuhan pangan serta kebutuhan hidup lainnya,” kata Arsjad dilansir dari laman resmi Pemprov Sulsel, Senin, 30 Oktober 2023. 

Arsjad mengungkapkan, perubahan iklim dampaknya sangat lambat dan kronis, tapi bersifat pasti dan permanen. Kondisi ini mempengaruhi berbagai sektor strategis, seperti pangan, energi, serta berdampak kepada pembangunan nasional. Fenomena perubahan iklim bukan hanya sekedar permasalahan isu lingkungan hidup melainkan isu pembangunan.

“Seiring dengan usaha peningkatan kesejahteraan masyarakat dan pembangunan di Daerah Aliran Sungai (DAS) seperti pemukiman, industri, pariwisata, perubahan penggunaan lahan yang menyebabkan perubahan fungsi hidrologis DAS," ucap Arsjad.

Sungai Saddang menurut Arsjad, merupakan sungai utama di DAS yang luasnya 6.639 km. DAS ini meliputi delapan kabupaten dan satu kota di Sulsel. Yaitu Kota Parepare, Kabupaten Pangkep, Barru, Toraja Utara, Tana Toraja, Enrekang, dan Kabupaten Pinrang. Serta Provinsi Sulawesi Barat, dengan dua kabupaten yaitu Kabupaten Polewali Mandar dan Mamasa.

Arsjad menerangkan kondisi DAS Saddang pada Kick Off Pengembangan Sistem Komunitas Cerdas Iklim Untuk Meningkatkan Ketahanan Iklim Masyarakat Daerah Aliran Sungai Saddang, yang dilaksanakan di Hotel Swissbell, Senin, 30 Oktober 2023.

 

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross