Ryan Wibawa (ketiga dari kiri) dan para Pemenang World Brewers Cup 2024 (Foto: World Brewers Cup)

Pemuda Asal Indonesia Sabet Juara 3 Dunia di Kompetisi World Brewers Cup 2024

Publish by Redaksi on 18 April 2024

NEWS, IDenesia.id - Kembali diadakan pada 12 hingga 14 April 2024 di Chicago, Amerika Serikat, kompetisi World Brewers Cup 2024 tahun ini diikuti oleh 41 kompetitor dari berbagai negara di seluruh dunia.

Sebagai informasi, ajang World Brewers Cup ini merupakan kompetisi yang dikhususkan untuk para barista dengan keahlian menyeduh kopi secara manual dan diselenggarakan setiap tahunnya.

Kabar baiknya, Ryan Wibawa, salah satu barista asal Indonesia, berhasil bertahan hingga ronde final dan berhasil membawa pulang piala juara 3 penyeduh terbaik di dunia.

Informasi ini disampaikan melalui akun Instagram Specialty Coffee Association of Indonesia, @aksi_scai. Dilansir IDenesia pada Kamis, 18 April 2024, Ryan berhasil menjadi juara 3 kompetisi tersebut dengan peroleh poin 463.

Adapun, dua barista yang berhasil menempati posisi pertama dan kedua adalah Martin Wölfl asal Austria dengan perolehan poin 481, dan Wataru Iidaka asal Jepang dengan perolehan poin 474.

Dalam perjalanannya, Ryan tidak serta merta langsung bisa mengikuti kompetisi tingkat dunia tersebut. Ia dan seluruh peserta lainnya terlebih dahulu harus memenangkan kompetisi level regional di negara masing-masing sebelum melaju ke babak internasional.

Diketahui, Ryan telah menjadi pemenang pada kompetisi skala nasional di Indonesia pada Desember 2023 lalu. 

Dalam kompetisi WCC 2024 ini Ryan berhasil menaklukan 3 tahapan yaitu Round 1, Semi Final Round, & Final Round.

Pada tahapan yang pertama dia berhasil menempati posisi ke-6 dari 41 kompetitor dengan perolehan poin 346. Sementara itu, pada tahapan kedua dirinya menempati urutan pertama dengan poin 156 dari 12 kompetitor yang tersisa, hingga pada akhirnya berhasil memperoleh juara 3 dengan perolehan poin 463.

Ryan juga memperkenalkan 3 kombinasi biji kopi negara berbeda yaitu Panama, Colombia, dan Indonesia yang berhasil membawanya menjadi juara ke-3 di kompetisi tingkat dunia tersebut

Kemenangan ini juga turut diperoleh berkat tim belakang panggung dari Ryan Wibawa, seperti Mames Roastery yang me-roasting biji kopi Windy Ridge Geisha (Panama). Selanjutnya ada Common Ground Roastery yang me-roasting biji kopi Ombligon (Colombia), serta Onwar Coffee Company yang me-roasting biji kopi Excelsa (Indonesia).

Dalam laman Instagram resmi pribadinya, pemuda kelahiran 1994 ini mengatakan bahwa kombinasi ini merupakan bentuk presentasi dari tema Bhineka Tunggal Ika yang dibawanya.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross