Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) melalui UPT Perpustakaan resmi meluncurkan aplikasi Sistem Informasi Perpustakaan Ibu dan Anak (SIPANDA) (Foto: Web Pemprov Sulsel).

Permudah Akses Pelayanan Perpustakaan Ibu dan Anak di Makassar Lewat Apliasi SIPANDA

Publish by IDenesia on 3 September 2024

NEWS, IDenesia.id - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) melalui UPT Perpustakaan resmi meluncurkan aplikasi Sistem Informasi Perpustakaan Ibu dan Anak (SIPANDA). Aplikasi ini dirancang untuk memudahkan akses layanan perpustakaan, khususnya bagi anak-anak PAUD, TK, dan SD, melalui sistem yang lebih efisien dan modern.

Peluncuraan aplikasi SIPANDA ini berlangsung di Ruang Edukasi Layanan Perpustakaan Ibu dan Anak yang terletak di Jalan Lanto Dg.Pasewang No.1 Kota Makassar, Senin, 2 September 2024. 

Reformer sekaligus Kepala UPT. Perpustakaan, Kaharullah, menjelaskan, SIPANDA memungkinkan pengunjung untuk mendaftar secara online dalam kelompok hingga 50 orang per hari dari Senin hingga Jumat. 

“Infromasi tambahan bahwa Perpustakaan Ibu dan Anak dibuka secara umum mulai hari senin sampai Hari Ahad, ujar Kaharullah dikutip IDenesia dari laman resmi Pemprov Sulsel, Selasa, 3 September 2024.

Kaharullah mengungkapkan, pengunjung juga dapat melihat jadwal kunjungan yang telah ditentukan, mengakses berita terkait Perpustakaan Ibu dan Anak, serta menyampaikan kritik dan saran demi peningkatan kualitas layanan perpustakaan. 

Sementara itu, Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Bapak Dr. Asriady Sulaiman berharap, aplikasi SIPANDA ini bisa meningkatkan layanan perpustakaan bagi ibu dan anak dapat semakin optimal, serta mendorong peningkatan literasi dan kegemaran membaca masyarakat di Kota Makassar dan Sulsel.

“Kita berharap aplikasi SIPANDA dapat menjadi terobosan yang memperkuat layanan perpustakaan ibu dan anak serta meningkatkan minat baca masyarakat, khususnya di Kota Makassar dan Provinsi Sulawesi Selatan umumnya,” ungkapnya.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross