Penjabat Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin. (Foto: Pemprov Sulsel).

Pj Gubernur Usul Deklarasi Netralitas ASN Hingga Tingkat Kecamatan 24 Daerah

Publish by Redaksi on 24 October 2023

NEWS, IDenesia.id - Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Selatan, Bahtiar Baharuddin memimpin jajarannya, seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup pemerintah provinsi, untuk berikrar menjaga netralitas dalam momentum Pemilu 2024, mendatang. Mereka berdeklarasi untuk mewujudkan pemilu damai. 

"Ini kita melakukan deklarasi (netralitas) ini untuk memudahkan tugas Bawaslu. Kita kumpulkan seluruh ASN di Pemprov Sulsel, kita kumpulkan seluruh pimpinan kecamatan, kita kumpulkan seluruh kepala desa se-Sulsel, dan seluruh unsur lainnya," kata Bahtiar dilansir dari laman resmi Pemprov Sulsel, Selasa, 24 Oktober 2023.

Bahtiar menyampaikan seluruh ASN wajib dan siap mendukung KPU dan Bawaslu Sulsel dalam menyukseskan Pemilu dan Pilkada Serentak 2024. Begitu juga dengan para kepala OPD. “Seluruh kepala dinas di Pemprov Sulsel siap mendukung KPU dan Bawaslu di Sulsel," tegasnya. 

Di sisi lain, Bahtiar juga mengusulkan agar deklarasi netralitas ASN dan seluruh penyelenggara urusan pemerintahan, digelar sampai di tingkat kecamatan yang tersebar di 24 kabupaten dan kota di Sulsel. “Agar dapat memberikan pesan kuat untuk seluruh ASN di Sulsel," tuturnya.

Bahtiar berpesan, agar selalu menjaga netralitas dan kedamaian dalam menyukseskan Pemilu dan Pilkada Serentak 2024 mendatang. "Kedamaian lebih penting dari apapun, supaya kita semua bijaksana dalam menyukseskan Pemilu dan Pilkada serentak 2024 aman dan lancar," pesannya. 

Ketua KPU Sulsel, Hasbullah, menyampaikan apresiasi kepada Pemprov Sulsel yang sudah melakukan kegiatan deklarasi netralitas ASN, TNI, Polri dan seluruh penyelenggara urusan pemerintahan. "ASN diminta untuk netral politik dan kesehariannya tidak memihak dalam memberikan pelayanan kepada pihak tertentu, dan harus memberikan pelayanan yang merata dan terbaik kepada masyarakat," sambungnya. 

 

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross