Susunan pemain PSM Makassar di Piala Presiden 2024 (Foto: IG Hilmansyah).

Prediksi Susunan Pemain PSM Makassar vs BG Pathum United: Tito Okello-Nermin Haljeta Starter

Publish by IDenesia on 21 August 2024

NEWS, IDenesia.id - PSM Makassar akan menjalani laga perdananya di Grup A ASEAN Club Championship 2024-2025 melawan BG Pathum United. Pelatih PSM, Bernardo Tavares kemungkinan akan tetap mempercayakan duet Tito Okello dan Nermin Haljeta di lini depan Pasukan Ramang. 

Duel antara PSM Makassar melawan BG Pathum akan berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim) pada Rabu, 21 Agustus 2024. Kickoff dimulai pukul 19.30 WITA.

Pelatih Bernardo Tavares diprediksi akan menurnukan skuad terbaiknya kala menghadapi BG Pathum United dengan menggunakan formasi andalannya 3-5-2. 

Kiper Himan Syah masih akan menjadi tumpuan PSM di bawah mistar gawang. Hilman akan dikawal trio lini belakang, Syahrul Lasinari, Aloisio Neto, dan kapten Yuran Fernandes. 

Lini tengah, nama Ananda Raehan, Akbar Tanjung, dan Latyr Fall masih akan jadi tumpuan dalam mengatur serangan PSM. Ketiganya akan ditopang Victor Dethan dan Rizky Eka Pratama di sisi sayap penyernagan PSM.

Barisan depan, nama Nermin Haljeta yang saat ini menjadi top skor PSM dengan 3 golnya di Liga 1 dipercaya tampil sejak menit awal. Nermin akan berduet dengan Tito Okello untuk membombardir lini belakang BG Pathum. 

Sementara di kubu lawan, BG Pathum punya beberapa pemain yang sudah kenal karakter sepak bola Indonesia. Selain Dangda, ada Chanathip Songkrasin yang sering berjumpa Timnas Indonesia. Lalu, ada nama Melvyn Lorenzen yang sempat membela Persela Lamongan.

Prediksi Susunan Pemain PSM Makassar Vs BG Pathum United:

PSM Makassar (3-5-2)

Hilman Syah; Syahrul Lasinari, Yuran Fernandes, Aloisio Neto; Victor Dethan, AKbar Tanjung, Ananda Raehan, Latyr Fall, Rizky Eka; Tito Okello, Hermin Haljeta.

Pelatih: Bernardo Tavares.

BG Pathum (4-2-3-1)

Saronon Anuin; Waris Choolthong, Kritsada Kaman, Shinnaphat Lee Oh, Sanchai Nonthasila; Christian Gomis, Gakuto Notsuda; Jaroensak Wonggorn, Chanathip Songkrasin, Melvyn Lorenzen; Teerasil Dangda.

Pelatih: Makoto Teguramori.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross