Sejarah Hari Ini, 17 Agustus: Hari Kemerdekaan Indonesia

Publish by IDenesia on 17 August 2024

NEWS, IDenesia.id - Hari Kemerdekaan Indonesia diperingati setiap 17 Agustus, menandai deklarasi kemerdekaan dari penjajahan Belanda pada tahun 1945. Tepat hari ini bangsa Indonesia merayakan HUT kemerdekaannya yang ke-79 tahun.

Disadur IDenesia dari laman National Today, Sabtu, 17 Agustus 2024, Indonesia berada di bawah kekuasaan kolonial Belanda selama lebih dari 300 tahun. Hingga akhirnya, pada 17 Agustus 1945, sekelompok nasionalis Indonesia mendeklarasikan kemerdekaannya.

Perjuangan menuju kemerdekaan bukanlah hal yang mudah. Dibutuhkan waktu empat tahun penuh dengan pergolakan dan diplomasi sebelum Ratu Juliana dari Belanda secara resmi mengakui kemerdekaan Indonesia.

Berdasarkan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia menganjurkan setiap warga negara untuk mengibarkan bendera merah putih di depan rumah, gedung perkantoran, sekolah, dan lembaga publik pada Hari Kemerdekaan. 

Bahkan, kantor-kantor diplomatik Indonesia di luar negeri juga diwajibkan untuk mengibarkan bendera merah putih pada 17 Agustus.

Masyarakat Indonesia turut menghiasi jalan-jalan dan gang-gang dengan umbul-umbul (bendera merah putih) dan spanduk-spanduk untuk merayakan momen bersejarah ini.

Pada pagi hari tanggal 17 Agustus, tepat pukul tujuh waktu setempat, upacara pengibaran bendera merah putih dilaksanakan serentak di seluruh kota dan kabupaten di Indonesia. 

Seluruh stasiun televisi nasional juga menyiarkan langsung Upacara Hari Kemerdekaan dari Istana Presiden di Jakarta. Prosesi militer dan pertunjukan orkestra nasional dengan lagu-lagu patriotik dan tradisional menjadi bagian dari perayaan ini.

Upacara penurunan bendera juga berlangsung pada sore hari, sekitar pukul lima waktu setempat. Perayaan Hari Kemerdekaan diwarnai dengan berbagai kegiatan seperti pertunjukan budaya, konser musik, lomba menyanyi, kompetisi memasak, dan bazar.

Tradisi lainnya yang selalu dinantikan adalah lomba makan kerupuk dan Panjat Pinang, di mana peserta berlomba memanjat batang pohon pinang yang dilumuri minyak untuk meraih hadiah yang digantung di atasnya.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross