(foto:DokANRI)

Sejarah Hari Ini, 17 Agustus: Proklamasi Kemerdekaan Indonesia

Publish by Redaksi on 17 August 2023

NEWS, IDenesia.id - Tanggal 17 Agustus merupakan hari paling bersejarah bagi seluruh rakyat Indonesia.

Di tanggal tersebut, bangsa Indonesia merayakan hari kemerdekaannya.

Sejarah rangkaian peristiwa 17 Agustus 1945 menjadi titik akhir masa penjajahan di Indonesia.

Proklamasi Kemerdekaan Indonesia dibacakan pada hari Jumat, 17 Agustus 1945 oleh Soekarno dengan didampingi oleh Drs. Mohammad Hatta bertempat di Jalan Pegangsaan Timur 56, Jakarta Pusat.

Proklamasi ini mengakhiri penjajahan Belanda dan menjadi tonggak penting dalam sejarah Indonesia. 

Setelah itu, perjuangan diplomatik dan militer berlanjut hingga Belanda akhirnya mengakui kemerdekaan Indonesia pada tahun 1949.

 

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross