Sejarah Hari Ini, 21 Agustus: Hari Juang Polri

Publish by IDenesia on 21 August 2024

NEWS, IDenesia.id - Tanggal 21 Agustus 2024, yang jatuh pada hari Rabu, diperingati sebagai Hari Juang Polri. 

Disadur IDenesia dari laman resmi Humas Polri, Rabu, 21 Agustus 2024, penetapan hari ini sebagai hari nasional bagi Institusi Polri diresmikan melalui Keputusan Kapolri Nomor 95/1/2024 tentang Hari Juang Polri, yang ditandatangani oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo pada 22 Januari 2024.

Penetapan tanggal ini didasarkan pada peristiwa bersejarah Proklamasi Polisi Republik Indonesia, yang dilakukan oleh Polisi Istimewa di bawah pimpinan Inspektur Polisi Kelas 1 Moehammad Jasin pada 21 Agustus 1945. 

Pada saat itu, sekitar 250 anggota Kesatuan Polisi Istimewa berkumpul di halaman depan markas mereka, yang kini menjadi sekolah Saint Louis, di Jalan Polisi Istimewa, Kota Surabaya, Jawa Timur.

Inspektur Polisi Kelas 1 M Jasin memimpin upacara tersebut dengan membacakan teks Proklamasi Polisi, yang diikuti oleh seluruh personel Polisi Istimewa. 

Dengan peringatan ini, diharapkan seluruh jajaran Kepolisian Republik Indonesia dapat memperkokoh tekad, semangat, dan patriotisme sebagai Polisi Indonesia.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross