PSM Makassar saat menghadapi Borneo FC. (Foto: Tim MO PSM Makassar).

Suporter Soroti Keputusan Kontroversi Wasit Ginanjar Rahman, Saat PSM Kalah dari Borneo FC

Publish by Redaksi on 26 September 2023

NEWS, IDenesia.id - Wasit yang memimpin pertandingan antara tuan rumah Borneo FC melawan PSM Makassar, Ginanjar Rahman Latief kembali menjadi sorotan dengan sejumlah keputusan kontroversialnya. Suporter PSM pun merasa janggal atas keputusan penalti kepada tim tuan rumah Pesut Etam. 

“Saya menonton semalam laga Borneo FV dan PSM. Sepertinya ada keganjalan dari wasit Ginanjar Rahman. Penalti itu diving tapi wasit kurang jeli mengambil keputusan,” kata Dirigen The Macz Man Andi muhammad Faisal kepada IDenesia.id, Selasa, 26 September 2023. 

Laga ini diketahui digelar di Stadion Segiri, Samarinda pada Senin, 25 September malam dan berakhir dengan skor tipis 1-0. Gol penalti Borneo FC dicetak Leonardo Lelis di menit 82. Pria yang kerap disapa Ical ini menilai, banyak keputusan yang diambil Ginanjar yang dinilai keliru. 

Sebab beberapa pelanggaran yang dilakukan oleh Borneo FC seharusnya berbuah kartu kuning namun tidak diberikan. Bahkan pemain asing Borneo, Kei Hirose yang melakukan pelanggaran keras kepada Rizky Eka dinilai sepatutnya diganjar kartu kuning kedua. Namun pengadil lapangan menghiraukan hal tersebut.

“Dari pelanggaran-pelanggaran pemain Borneo di area kotak penalti Leo Lelis dan pelanggaran yang mestinya ada kartu kuning ke-2 dari Kei Hirose tapi tidak diberikan,” tegasnya. 

Iya pun mempertanyakan terkait PSSI tetap memberikan izin kepada Ginanjar Rahman Latief memimpin pertandingan di Liga 1. Padahal Ginanjar kerap disoroti perihal keputusannya saat memimpin pertandingan. 

Sebelumnya, Ginanjar sempat diproses oleh manajemen Persebaya Surabaya setelah dianggap mengerjai Bajol Ijo sebanyak dua kali, yaitu saat kalah dari Persib Bandung, dan imbang lawan Persik Kediri di musim lalu. Melihat hal itu Ical mengaku sudah tidak merasa kaget jika ada peristiwa serupa terjadi di pertandingan Borneo melawan PSM. 

“Sebelum main juga saya sudah berpikir ada niat kita dicurangi, wasit Ginanjar Rahman itu wasit bermasalah tapi kenapa sering dipakai di Liga 1,” pungkasnya.

Penulis: Alfiandis

 

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross