Taka Makassar (foto by wonderin.id)

Taka Makassar, Pulau Kecil Nan Mempesona di Taman nasional Komodo

Publish by Redaksi on 8 August 2022

NEWS, IDenesia.id - Buat Anda yang gemar berlibur, Pulau Komodo tentu tak asing lagi di telinga Anda. Pulau Komodo adalah satu dari lima pulau utama dan sejumlah pulau kecil lainnya yang termasuk dalam Taman Nasional Komodo dan terletak di Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Nah, dari beberapa pulau-pulau kecil yang masuk dalam kawasan taman nasional tersebut, salah satunya bernama Taka Makassar. Taka Makkasar adalah sebuah pulau kecil seukuran lapangan sepak bola. Keindahan pulau tak berpenghuni yang mempunyai pemandangan alam nan indah itu begitu mempesona.

Pulau pasir putih yang memiliki keindahan surga bawah laut itu terletak di sekitar Pulau Komodo dan sekitar Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur.

Sejarah Penamaan Taka Makassar

Penamaan Taka Makassar tak lepas dari keberadaan para pelaut dari Bugis Makassar yang menemukan tempat tersebut. Dirangkum IDenesia.id dari pelbagai sumber, dalam bahasa setempat, Taka berarti dangkal. Itulah alasan hingga pulau dangkal tersebut diberi nama Taka Makassar.

Lokasi Taka makassar sangat terpencil dari Kepulauan Komodo, namun panorama alamnya sangat cantik hingga menjadi salah satu lokasi favorit diving dan snorkeling. Banyak wisatawan lokal dan mancanegara memilih terasing di Taka Makassar hanya untuk menikmati pesonanya.

Sesuai dengan namanya yang berarti dangkal, ketinggian pulau ini dari permukaan laut sangat rendah. Bahkan ketika air laut pasang maka pulau ini akan menghilang dan kembali muncul saat air laur surut. Pulau kecil ini terdiri dari hamparan pasir putih yang ditumbuhi ilalang di beberapa sudut, serta dikeliling laut yang berwarna hijau toska.

Hal yang Wajib Diperhatikan

Pulau Taka Makassar tidak berpenghuni, hingga fasilitas wisata di pulau tersebut sama sekali tidak ada. Bagi yang ingin berkunjung, tentunya harus membawa bekal makanan dan minuman sendiri. Kemudian untuk yang ingin diving atau snorkeling, tentu harus membawa peralatan menyelam sendiri.

Meski menyajikan pemandangan bawah laut yang indah, bagi yang ingin berkegiatan di perairannya juga wajib hati-hati. Arus laut di sekitar pulau ini cukup deras, kencang dan berbahaya, sehingga bagi pemula perlu dibimbing oleh pemandu.

Alam bawah laut Taka Makkasar menghadirkan aneka jenis terumbu karang, mulai dari karang lunak hingga keras, serta ragam biota laut. Koral yang bergerombol dan dikelilingi ikan-ikan kecil.

Di pulau ini, para pengunjung juga disuguhkan spot istimewa bernama Manta Point. Manta Point adalah titik penyelaman yang memungkinkan Anda bertemu dan berinteraksi dengan ikan Pari Manta. Ikan ini merupakan spesies ikan pari terbesar, ukuran panjang bisa mencapai dua meter.

Untuk mengunjungi pulau ini, biasanya wisatawan menggunakan kapal pesiar besar yang diparkir di tengah laut. Kemudian untuk menuju Pulau Taka Makassar ditempuh dengan menaiki kapal kecil atau perahu karet. Kapal besar dilarang mendekati pulai ini, karena bisa menyebabkan kerusakan terumbu karang. So, berminat ke Taka Makassar?

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross