Tancap Gas, Besok Wiljan Pluim Langsung Latihan Perdana di Borneo FC

Publish by Redaksi on 10 October 2023

NEWS, IDenesia.id - Terjawab sudah teka-teki ke mana Wiljan Pluim akan berlabuh pasca didepak dari PSM Makassar. Secara resmi manajemen Borneo FC melalui akun media sosial Instagramnya @borneofc.id mengumumkan bergabungnya pemain asal Belanda itu ke tim pesut Etam, Selasa 10 Oktober 2023.

Kepada IDenesia yang menghubunginya di Selasa sore, Media Official Borneo FC, Brilian Sanjaya membenarkan hal tersebut. "Yups, besok gabung latihan perdana," jelasnya.

Sejak kabar didepaknya Pluim tersiar luas Senin kemarin, redaksi IDenesia memang langsung mengkonfirmasi kabar akan hijrahnya Pluim ke Samarinda. Brilian Sanjaya tak mengiyakan, namun tak pula membantah kabar tersebut.

"Maaf kalo kalo ngeselin jawabannya nga memuaskan," jelasnya hari ini tentang jawabannya kemarin, sambil menambahkan, "Dan aku akui jurnalis di Makassar gercep kalo ada isu."

Wiljan Pluim didatangkan manajemen PSM Makassar pada tahun 2016 silam dari klub Becamex Bhin Dhong, vietnam.

Selama kurang lebih 7 tahun pengabdiannya di tim Juku Eja, pemain yang oleh para pecintanya akrab disapa dengan sebutan 'Tetta' itu pun berhasil merebut cinta dari publik sepakbola di Sulawesi Selatan. Tak sedikit yang kemudian menyebutnya sebagai legenda hidup berkat loyalitasnya pada PSM Makassar dan kepiawaiannya di lapangan hijau.

Selama memperkuat PSM Makassar, pemain terbaik Liga q Indonesia musim 2022-2023 tersebut sukses mempersembahkan sederet gelar, diantaranya yakni juara Piala Indonesia 2018-2019, juara Liga Indonesia musim 2022-2023, serta sukses mengantar PSM Makassar ke pentas AFC CUP, termasuk menembus final Zona ASEAN tahun 2022.

Nb:

"Sukses di tempat barumu, Tetta. Kami di Makassar akan selalu merindukan dan mencintaimu. Salam kami dari redaksi IDenesia. Hormat."

 

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross