Tim SAR gabungan mencari ayah pendaki yang hilang di Gunung Bawakaraeng. (Foto: Basarnas Makassar).

Terpisah dari Rombongan Anaknya, Pendaki Gunung Bawakaraeng Masih Dicari

Publish by Redaksi on 4 September 2023

NEWS, IDenesia.id - Basarnas Makassar kembali menerima informasi mengenai seorang pendaki Gunung Bawakaraeng yang hilang. Menurut informasi yang diterima tim SAR, pendaki yang masih dicari, sebelumnya tergabung dalam rombongan berjumlah 16 orang. Mereka mendaki pada Jumat, 1 September 2023. 

"Mereka rombongan naik ke Gunung Bawakaraeng melalui Jalur Tassoso (Sinjai) pukul 06.00 WITA, namun salah satu pendaki terpisah dari rombongan,” kata Kepala Basarnas Makassar Mexianus Bekabel dalam keterangan tertulisnya kepada jurnalis, Minggu, 3 September 2023 malam. 

Mexianus menyebut, dari rombongan itu yang hilang bernama Bahri. Pria berusia 61 tahun itu merupakan warga asal Kabupaten Sinjai, Kecamatan Sinjai Selatan. Mereka lewat jalur Tassoso, Sinjai Barat. Tim SAR gabungan mendapatkan informasi hilang seorang pendaki dari rombongan pada Jumat sore. 

Informasi itu didapat dari anak pendaki yang lebih dulu tiba bersama dengan rombongannya. “Pihak Basarnas Makassar mendapatkan informasi dari anak pendaki yang hilang bahwa sang ayah dilaporkan terpisah di pos 9 Gunung Bawakaraeng pada tengah hari,” terang Mexianus. 

Mereka yang mendaki tujuh perempuan dan delapan laki-laki. Hingga Minggu malam, SAR gabungan membagi dua tim pencari. “Yang melakukan ESAR (Explorer Search and Rescue), satu tim melakukan ESAR dari jalur Tassoso dan satu tim pencari melakukan pencarian melalui jalur Lembanna, menuju ke Pos 9,” Mexianus menyudahi. 

 

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross