Warga saat mengantre makanan gratis di Ngunjuk Kopi, Jalan Manggarupi, Kecamatan Somba Opu, Gowa. (Foto: Ardi/IDenesia).

Tiap Jumat, Kafe di Kabupaten Gowa Ini Siapkan 400 Porsi Makanan Gratis

Publish by Redaksi on 18 December 2023

NEWS, IDenesia.id - Ada satu kafe di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, yang selalu menyediakan makanan gratis tiap pekannya. Bertempat di Jalan Manggarupi, Kecamatan Somba Opu, Ngunjuk Kopi nama kafenya, setiap Jumat, tak pernah sepi pengunjung. 

Tak hanya datang untuk menikmati suasana yang menyejukkan, masyarakat dari berbagai penjuru di sekitar Gowa ini hendak menikmati makanan gratis yang disediakan pemilik kafe. Mereka memberikan makanan gratis bagi siapa saja yang ingin mampir. 

Tiap pekan mereka menyediakan ratusan porsi agar bisa dinikmati masyarakat umum secara cuma-cuma. “Alhamdulillah sudah 2 tahun berjalan, awalnya kita cuma siapkan 200 porsi, sekarang bisa sampai 400 porsi tiap minggu dimasak,” kata Wahniar pemilik Ngunjuk Kopi saat ditemui IDenesia, beberapa waktu lalu. 

Wahniar menceritakan, niatan mulia ini sudah dijalani dua tahun sebelumnya. “Ini inisiatif saya dengan keluarga yang patungan kumpul uang, terus dibelanjakan kemudian masaknya juga sama-sama, tapi sekarang sudah dibantu memasak juga sama tetanggaku,” terangnya. 

Warga saat menikmati makanan gratis di Ngunjuk Kopi, Jalan Manggarupi, Kecamatan Somba Opu, Gowa. (Foto: Ardi/IDenesia).

Di lokasi antrean panjang, memenuhi kafe ini setiap Jumat tiba. Wahniar mengatakan, untuk bisa mewujudkan makanan dengan porsi yang banyak, dia bersama saudara serta sanak keluarganya yang lain mengumpulkan uang bersama-sama kemudian berbelanja ke pasar dan memasaknya juga secara bersama-sama.

Dan saat ini tak hanya pihak keluarga dari Wahniar saja, untuk memasak, dia juga banyak mendapat bantuan tenaga dari tetangga sekitar rumahnya. Menunya pun variatif tiap minggunya. Yakni nasi dengan lauk sayur dikombinasikan dengan ikan, ayam, tahu-tempe dan lain sebagainya. 

Wahniar mengaku tak mematok berapa jumlah masakan tiap pekannya. “Kalau jumlahnya sebenarnya tidak dipatok harus siapkan berapa, tergantung uang yang terkumpul dari keluarga, dan Alhamdulillah tiap minggu bisa masak sekitar 400-an porsi,” ucapnya.

Menurutnya, berbuat baik di hari Jumat akan mendatangkan banyak kebaikan pula. Hal inilah yang diyakini oleh Wahniar beserta keluarga besarnya untuk memberikan makanan secara cuma-cuma baik kepada tetangga sekitar maupun orang-orang yang melintas di Jalan Manggarupi ini. 

Penulis: Ardi

 

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross