Pemain Jerman merayakan gol mereka (Foto: UEFA)

UEFA Nations League: Prancis Sikat Belgia, Jerman Tekuk Belanda, Italia Pesta Gol

Publish by Redaksi on 15 October 2024

NEWS, IDenesia.id—Sejumlah pertandingan matchday keempat UEFA Nations League berlangsung hari ini. Hasilnya, Prancis, Jerman, dan Italia meraih kemenangan.

Prancis yang mengunjungi Belgia di Grup A2 menang 2-1 di King Baudouin Stadium, Brussels. Kegagalan penalti Youri Tielemans di menit ke-23 dimanfaatkan Prancis dengan baik.

Mereka membuka keunggulan di menit ke-35 lewat  penalti Randal Kolo Muani. Lois Openda menyamakan kedudukan di menit ke-45'+3. Namun, Kolo Muani kembali membawa Prancis memimpin di menit ke-62. Kartu merah Aurelien Tchouameni di menit ke-76 tak bisa dimaksimalkan tuan rumah. Skor 2-1 menjadi hasil akhir.

Di laga lainnya di Grup A2, Italia berpesta gol melawan Israel. Bermain di Stadio Friuli, Udine, Italia menang 4-1.

Penalti Mateo Retegui di menit ke-41 membawa Italia unggul 1-0. Giovanni Di Lorenzo kemudian menggandakan keunggulan di menit ke-54.

Abu Fani memperkecil ketetinggalan di menit ke-66. Namun, Italia kembali menjauh berkat gol Davide Frattesi di menit ke-72. Italia memastikan kemenangan 4-1 lewat gol kedua Di Lorenzo pada menit ke-79.

Dengan hasil-hasil ini, Italia memimpin Grup A2 dengan poin 10. Prancis di posisi kedua dengan poin 9. Belgia dengan poin 4 di posisi ketiga. Sementara Israel yang belum mendapat poin jadi juru kunci.

Di Grup A3, Jerman memenangi bigmatch melawan Belanda. Bermain di Allianz Arena, Muncih, Der panzer menang 1-0 berkat gol Jamie Leweling di menit ke-64.

Pada laga Grup A3 lainnya, Bosnia-Herzegovina takluk  0-2 saat menjamu Hungaria. Bintang Liverpool, Dominik Szoboszlai memborong dua gol tim tamu. Gol pertama dicetak Szoboszlai  di menit ke-38. Szoboszlai kemudian mencetak gol keduanya lewat titik putih pada menit ke-50.

Dengan hasil ini, Jerman memimpin Grup A3 dengan poin 10. Mereka unggul lima angka di atas Belanda. Hungaria dengan poin sama di posisi ketiga. Sedangkan Bosnia yang baru meraih satu angka jadi juru kunci.

Berikut hasil lengkap UEFA Nations League hari ini sebagaimana dilansir IDenesia dari situs resmi UEFA, Selasa, 15 Oktober 2024:

Grup C1

Azerbaijan 1-3 Slovakia

Estonia 0-3 Swedia

Grup B1

Georgia 0-1 Albania

Ukraina 1-1 Republik Ceko

Grup A2

Italia 4-1 Israel

Belgia 1-2 Prancis

Grup B4

Iclandia 2-4 Türki̇ye

Wales 1-0 Montenegro

Grup A3

Jerman 1-0 Belanda

Bosnia 0-2 Hungaria

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross