Persis Solo Vs PSM Makassar ( Foto: Agung Dewantara).

Waktu Kickoff Pertandingan Liga 1 Berubah Selama Ramadan, Digelar Malam Hari

Publish by Redaksi on 11 March 2024

NEWS, IDenesia.id - Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi Liga 1 musim 2023-2024 melakukan penyesuaian terkait waktu kick-off pertandingan selama Ramadan. PT LIB memastikan seluruh pertandingan di kasta tertinggi kompetisi Indonesia ini akan digelar malam hari, tepatnya pukul 21.30 WITA.

Dirangkum IDenesia.id di laman resmi PT. LIB, seluruh pertandingan Liga 1 selama Ramadan bakal diberlakukan jadwal tunggal, yakni setelah berbuka dan salat Tarawih. 

Untuk pertandingan pertama di bulan Ramadan akan dimulai pada Rabu, 13 Maret 2024. Dua tim akan berjibaku yakni Persebaya Surabaya melawan tamunya Madura United. Kemudian dilanjutkan pertemuan tim papan bawah, Persita Tangerang kontra Arema FC.

Setelah itu dilanjutkan pertandingan antara PSIS Semarang melawan Persis Solo, dan PSS Sleman menjamu pemuncak klasemen sementara Liga 1 saat ini Borneo FC. 

Laga seru lainnya saat Ramadan yakni Barito Putera yang akan menjamu juara bertahan Liga 1 musim 2022-2023 PSM Makassar. Serta Persikabo 1973 yang menghadapi Persib Bandung. Kedua laga ini akan berlangsung pada Jumat, 15 Maret 2024. 

Sehari berselang, tua rumah Persija Jakarta akan menjamu Persik Kediri, dan ti juru kunci Bhayangkara FC melawan Dewa United. Di pertandingan penutup pekan 29 antara Rans Nusantara FC melawan Bali United. 

Tentu selama Ramadan ini, tim pelatih setiap tim harus berpikir ekstra untuk menjaga kondisi stamina para pemainnya. Sebab, pemain tentu lebih mudah lelah lantaran menjalani puasa. 

Jadwal Liga 1 Pekan ke-29 Selama Ramadan 2024:

Rabu, 13 Maret 2024

  • Persita Tangerang Vs Arema FC - Pukul 21.30 WITA
  • Persebaya Surabaya Vs Madura United - Pukul 21.30 WITA

Kamis, 14 Maret 2024

  • PSS Sleman Vs Borneo FC - Pukul 21.30 WITA
  • PSIS Semarang Vs Persis Solo - Pukul 21.30 WITA

Jumat, 15 Maret 2024

  • Persikabo 1973 Vs Persib Bandung - Pukul 21.30 WITA
  • Barito Putera Vs PSM Makassar - Pukul 21.30 WITA

Sabtu, 16 Maret 2024

  • Persija Jakarta Vs Persik Kediri - Pukul 21.30 WITA
  • Bhayangkara FC Vs Dewa United - Pukul 21.30 WITA

Minggu, 17 Maret 2024

  • Rans Nusantara FC Vs Bali United - Pukul 21.30 WITA

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross