Wali Kota Makassar Danny Pomanto. (Foto: Instagram Dinas Kominfo Makassar).

Walkot Makassar Segera Lantik Sekretaris Kelurahan, Begini Syaratnya

Publish by Redaksi on 8 January 2024

NEWS, IDenesia.id - Wali Kota (Walkot) Makassar, Mohammad Ramdhan Pomanto terus melakukan penyegaran di struktural pemerintahan Kota Makassar di awal tahun 2024. Danny mengaku kembali akan melantik Sekretaris Lurah (Seklur) dalam waktu dekat ini.

“Tadi saya bersama Camat, salah satu elemen-elemen sistem yang belum lengkap seklur misalnya saya berharap seklur paling lama Jumat pagi saya lantik,” kata Danny Pomanto dalam keterangannya pada Senin, 8 Januari 2024.

Danny mengakui bahwa sekitar 70 persen dari posisi jabatan sekretaris Lurah di Kota Makassar masih kosong karena sebagian besar naik jabatan menjadi lurah. Oleh karena itu, Danny meminta kepada para camat untuk mengusulkan dua nama calon Seklur untuk dipilih menduduki jabatan Seklur.

"Hampir 70 persen seklur kosong, terutama karena seklur banyak yang naik menjadi lurah. Kita akan mengisi semua posisi tersebut, dan saya sudah menugaskan kepada setiap Camat untuk mengusulkan dua nama, dan saya akan memilih dua calon seklur dari usulan mereka," tambahnya.

Dia juga menetapkan kriteria bagi para calon Seklur, termasuk memiliki pengalaman dan pemahaman yang baik tentang kerja-kerja pemerintahan agar dapat mempermudah kinerja pemerintahan ke depan.

“Saya minta Seklur itu diperbanyak yang paham pemerintahan, artinya kalau STPDN  pilih STPDN, kalau ada yang sudah pengalaman di situ pilih yang pengalaman,” tegasnya.

Rencananya, Danny Pomanto akan melantik Sekretaris Lurah pada Jumat, 12 Januari 2024. Hal ini dilakukan sebagai langkah untuk melengkapi jajaran pemerintahan di Kota Makassar.

"Jadi, saya ingin melengkapi semua organ di dalam organisasi agar semuanya berjalan dengan maksimal, dan 350 jabatan yang kosong dapat terisi," pungkasnya.

#Topik Terkait

cropped-FAVICON-1.png
IDenesia Daily
hello world!
cross